Pelecehan seksual adalah isu yang sering terjadi tidak hanya di sekitar kita, tapi juga di industri hiburan. Amber, salah seorang personil girl grup f(x), mengaku pernah menjad korban pelecehan seksual. Yuk telusuri faktanya dan belajar dari kasus Amber!
(Baca juga: 5 Rumor dan Skandal Seleb Korea Paling Enggak Masuk Akal. Bagaimana Menurut Kamu?)
Amber mengungkapkan pengakuannya lewat akun Instagramnya sebagai bentuk mendukung kampanye #MeToo. Kampanye ini merebak setelah kasus pelecehan seksual yang dilakukan Harvey Weinstein terhadap puluhan aktris Hollywood.
Akhirnya, ribuan perempuan di seluruh dunia menggunakan hashtag ini unuk berbagi kisah mereka yang menjadi korban pelecehan seksual. Amber adalah salah satunya.
"Pelecehan seksual terjadi di mana-mana, bahkan di sini (Korea). Aku ingin menyuarakannya juga. Bukan hanya dari apa yang pernah aku alami, tapi juga yang pernah dialami oleh sahabat dan orang yang kucintai...dan karena hal ini sudah sering terjadi...aku benci mengatakannya...aku menjadi mati rasa, dan kita semua akhirnya harus menghadapi keadaan ini.
Sebagai manusia, mari terus menunjukkan rasa cinta, iba, dan rasa menghormati terhadap sesama."
(Baca juga: 7 Persahabatan Seleb Kpop Cewek yang Super Kompak. #FriendshipGoals Banget!)
Banyaknya orang yang ikut serta dalam kampanye #MeToo membuktikan bahwa pelecehan seksual adalah masalah yang.
Amber sendiri menceritakan pengalaman buruknya tersebut tanpa menyertakan detail yang jelas, namun bisa dipastikan bahwa pelecehan seksual tersebut terjadi di industri hiburan Korea.
Pelecehan seksual memang sering terjadi tidak hanya di indutri hiburan Hollywood, tapi juga di industri hiburan Korea, terutama sering terjadi pada trainee, seleb perempuan, hingga idol laki-laki.