10 Adegan Meninggal di Drama Korea yang Paling Menyedihkan. Bikin Pengin Nangis!

By Kinanti Nuke Mahardini, Rabu, 4 April 2018 | 06:10 WIB
foto: pinterest.com (Kinanti Nuke Mahardini)

Drama Korea selalu berhasil dengan berbagai genre yang disediakan. Salah satu genre favorit dan berhasil menarik perhatian ialah genre romance atau romantis.

Drama dengan genre romantis diharapkan berakhir bahagia dan kedua pemeran utamanya bisa bersatu. Sayangnya, apa yang diharapkan oleh penonton tidak selalu terkabul oleh sutradara.

10 drama Korea ini justru memiliki ending dengan salah satu pemeran utama yang meninggal.

Sedih banget! Berikut 10 adegan meninggal di drama Korea yang paling menyedihkan.

(Baca juga: 10 Lagu Barat Paling Romantis di Tahun 2017 Ini Wajib Masuk Playlist

Drama Korea – Jepang ini diperankan oleh Park Shin Hye sebagai Hana dan Lee Hwan sebagai Yun So. Mereka berdua adalah saudara tiri yang saling mencintai.

Cinta mereka tentu ditolak mati-matian oleh keluarga mereka. Untuk memisahkan keduanya, Hana dinikahkan dengan pria lain.

Di hari pernikahan mereka, Hana justru kabur karena melihat Yun So dan keduanya tertabrak mobil kencang. Jantung Hana yang bermasalah hampir tidak dapat diselamatkan. Yun So akhirnya mendonorkan jantung pada Hana dan ia meninggal.

Drama tahun 2000an ini emang paling ikonik. Yoon Eun Suh yang diperankan oleh Song Hye Kyo dan Yuoo Jun Suh (Song Seung Heon) merupakan sepasang kekasih yang saling mencintai.

Eun Suh meninggal karena leukemia dan Jun Suh meninggal saat ia mengunjungi tempat-tempat yang pernah mereka berdua kunjungi karena kecelakaan hebat. Sedih banget!

Drama tahun 2003 ini berakhir tragis setelah Han Tae Hwa (Shin Hyeon Joon) meninggal. Ia rela mendonorkan mata miliknya ke Han Jung Suh yang merupakan adik tirinya.

Tae Hwa menabrakkan diri ke sebuah mobil agar matanya bisa diambil karena mata hanya dapat didonorkan jika pendonor sudah meninggal.

Drama tahun 2004 ini memang mengambil setting di Bali. Akhir drama ini sangat tragis karena tiga pemeran utamanya meninggal!

Jung Jae Min yang diperankan oleh Jo In Sung melihat Lee Soo Jung yang diperankan oleh Ha Ji Won pergi bersama pria lain, Kang In Wook (So Ji Sub).

Jung Jae Min yang cemburu menembak keduanya dan akhirnya ia bunuh diri di pantai.

Drama tahun 2009 ini bercerita tentang ratu pertama yang memimpin kerajaan Silla. Bidam (Kim Nam Gil) menerjang pasukan Kim Yu Shin (Uhm Tae Woong) agar bisa bertemu Seondeok.

Namun beberapa langkah sebelum bertemu, Bidam meninggal dibunuh oleh Yu Shin. Kematian Bidam membuat Seondeok shock dan akhirnya pergi menyusul Bidam.

Drama yang tayang tahun 2002 ini menceritakan tentang Park Chul Woong yang diperankan oleh So Ji Sub ingin melindungi Kim Yun Hee yang diperankan oleh Kim Hyun Joo.

Dendam orang di sekitar Chul Woong membuatnya meninggal di pangkuan pengantin wanitanya. Siap-siap bajir air mata!

Kecelakaan yang menimpa Ji Hyun yang diperankan oleh Nam Gyu Ri membuat cewek ini koma. Selama 49 hari, ia harus menyelesaikan tugasnya di dunia. Sayangnya, hal itu enggak membuat ia berhasil hidup kembali.

Drama tahun 2016 ini berakhir menyedihkan. Shin Jun Young yang diperankan oleh Kim Woo Bin akhirnya meninggal dan harus berpisah dengan Noh Eul yang diperankan oleh Bae Suzy.

Shin Jun Young meninggal karena penyakit tumor otak yang dideritanya.

Mr. Black yang diperankan oleh Lee Jin Wook akhirnya meninggal karena penyakit yang dideritanya. Mr. Black meninggal setelah dendam dan kematian keluarganya terbayarkan.

Perpisahan Lee Jin Wook dengan Kim Swan yang diperankan oleh Moon Chae Won bikin baper abis!

Drama yang satu ini sukses banget bikin penonton ngamuk. Kematian dua karakter utamanya bikin kita kepengin ikutan nangis.

Drama rom-com ini diakhiri dengan kematian dua karakter utamanya, yakni Ji Hoon yang diperankan oleh Choi Daniel dan Shin Se Kyung yang berperan sebagai Se Kyung. Keduanya meninggal karena kecelakaan.