Sadar atau enggak sadar, kita punya kecenderungan untuk tertarik dan jatuh cinta sama satu tipe cowok tertentu. Kenyataannya, meski sering tertarik, belum tentu si cowok adalah orang yang tepat buat kita pacarin.
Berikut ini adalah tipe cowok yang selalu bikin kita tertarik, tapi sebenarnya enggak tepat buat kita berdasarkan zodiak.
(Baca juga: 6 Jenis Kesendirian Menurut Psikologi. Kamu Pernah Ngerasain yang Mana?)
Aries perlu tahu kalau dia cenderung sering tertarik sama cowok yang suka berbohong. Setiap kali cowok itu membuka mulutnya, dia pasti mengatakan hal-hal yang enggak benar. Dan seringnya, Aries malah sering percaya.
Taurus sering banget tertarik sama cowok matre. Apalagi kalau dia lagi butuh uang banget, cowok itu bakal menceritakan kisah-kisah yang sedih supaya bis amengambil hati si Taurus, berikut juga dengan uangnya.
Sebagai orang yang mencintai seni, Gemini enggak bisa membantah kalau dirinya cenderung suka sama cowok yang suka sama seni juga. Sayangnya, cowok itu enggak hanya memaksa si Gemini buat terus memuji hasil karyanya, tapi enggak jarang dia juga suka mencuri ide dan kreatifitas Gemini.
(Baca juga: Zodiak Cowok Yang Paling Enggak Cocok Buat Pacaran Sama Kita!)
Cancer perlu tahu kalau dia cenderung sering tertarik sama cowok yang smooth talker. Dengan kata-kata yang diucapkan, semua orang bisa langsung percaya dan kagum sama dia. Tapi kalau kita udah tahu kebenarannya, cowok itu cuma manis di mulut doang.
Leo adalah zodiak yang arogan, makanya dia juga kesulitan buat mendeteksi orang lain yang punya sifat yang sama kayak dia. Enggak heran, Leo juga sering tertarik sama cowok yang super arogan.
Karena cenderung punya sifat yang malu dan pendiam, Virgo jadi sering tertarik sama cowok yang suka jadi pusat perhatian. Sayangnya, cowok tipe ini suka berpura-pura dengan segala tingkah lakunya.
(Baca juga: Arti di Balik Sentuhan Cowok Pada 8 Bagian Tubuh Kita!)
Libra cenderung sering tertarik sama cowok yang ganteng. Masalahnya, hanya karena tampangnya itu Libra jadi enggak bisa tegas sama dia. Misalnya kalau si cowok berbohong, kita dengan gampangnya percaya. Kalau dia bikin kita kesal, kita Libra dengan gampangnya memaafkan.
Scorpio harus tahu kalau dia cenderung sering tertarik sama cowok yang suka memanipulasi pikirannya. Enggak heran kalau Scorpio pada akhirnya sering dimanfaatin dan dipermainkan sama cowok ini.
Sikap Sagittarius yang suka melakukan banyak hal sendirian, bikin dia cenderung tertarik sama cowok yang tiba-tiba suka menghilang. Bahkan Sagittarius dan cowok ini bisa enggak berhubungan selama berminggu-minggu.
Saat Sagittarius berpikir dia dibebaskan oleh pacarnya, dia enggak tahu aklau sebenarnya si cowok juga lirik-lirik cewek lain.
(Baca juga: Urutan 5 Zodiak yang Paling Disayang Karena Punya Inner Beauty!)
Seperti sifat yang dia miliki, Capricorn cenderung sering tertarik sama cowk yang pesimis. Tapi enggak hanya pesimis dan sering mood swing, cowok tipe ini diam-diam juga suka manfaatin si Capricorn.
Aquarius yang punya sifat santai, sering tertarik sama cowok yang suka memanfaatkan kebaikan hati orang lain, termasuk Aquarius sendiri. Cowok ini dengan mudahnya akan mempengaruhi banyak orang dengan narasi-narasinya yang unik tapi penuh kebohongan.
Pisces wajib tahu kalau dia sering tertarik sama cowok yang sok-sokan jadi musisi. Padahal cowok itu jarang melakukan apapun tapi terus mengharapkan pujian dari si Pisces. Yang lebih parah lagi, tujuan cowk itu pacaran sama Pisces adalah cuma buat dipamerin doang sama teman-temannya.
(Baca juga: Cara Berkomunikasi Lebih Baik Supaya Bebas Dari Berantem Sama Pacar)