7 Alasan Kenapa Kita Wajib Nonton Film Along With The Gods: Two Worlds. Seru Banget!

By Indra Pramesti, Jumat, 5 Januari 2018 | 14:10 WIB
Jangan lewatkan ya, girls! (Indra Pramesti)

Along With The Gods: The Two Worlds telah berhasil rekor baru dalam minggu pertama penayangannya di bisokop Korea. Film yang tayang 20 Desember 2017 lalu telah ditonton sebanyak 4,76 juta penonton dalam kurun waktu seminggu pertama.

Enggak berhenti sampai di situ, 16 hari semenjak dirilis, film ini udah berhasil melampaui 10 juta penonton di Korea. Menempatkan posisinya sebagai film Korea tercepat kedua pemegang rekor penonton tertinggi di Korea.

Dengan berbagai rekor yang mereka dapatkan di minggu awal rilis, enggak heran kalau Along With The Gods: The Two Worlds wajib banget buat kita tonton, nih, girls.

Berikut ini cewekbanget merangkum 7 alasan kenapa kita wajib nonton film Along With The Gods: Two Worlds. Seru banget!

 

Along With The Gods menceritakan Kim Ja Hong (Cha Tae-hyun), seorang pemadam kebakaran yang baru saja meninggal. Ia diantar menuju akhirat oleh tiga penjaga, Deok-choon (Kim Hyang-gi), Hewonmak (Ju Ji-hoon) dan bos grim reaper mereka, Gang-lim (Ha Jung-woo).

Sebagai suri tauladan semasa hidupnya, Ja Hong diizinkan melakukan reinkarnasi dalam 49 hari, asalkan dia bisa melalui 7 persidangan di akhirat yang mengadilinya terhadap 7 kejahatan di muka bumi, seperti pembunuhan, kemalasan, kebohongan, dll.

Bukan film Korea kalau di dalamya enggak mengandung plot cerita yang sentimental. Along With The Gods pun bakal membawa kita ke alur cerita yang bikin kita terhanyut sampai enggak sadar menitikkan air mata.

Siapa sangka kalau kombinasi kuartet; Kim Ja-hong, Gang-lim, Hewonmak, dan Deok-choon bakal jadi kombinasi yang solid dalam perjalanan mereka melalui persidangan demi persidangan di akhirat.

Keempatnya memiliki karakter yang kuat dan unik sehingga enggak tumpang tindih, tapi saling melengkapi satu sama lain.

Selain keempat aktor utama, film ini juga dibanjiri oleh aktor dan aktris top Korea lainnya. Di antaranya, Lee Jung-jae, Kim Dong-wook, Do Kyung-soo, Ma Dong-seok, dan lain-lain. Dijamin enggak akan rugi deh, nonton di bioskop.

Enggak lengkap rasanya, kalau film Korea enggak menghadirkan comical act yang bikin para penonton tergelak tawa. Along With The Gods juga memberikan selipan comical act yang cukup dan enggak berlebihan. Sehingga kita masih bisa merasakan emosi tiap pemainnya.

Mengambil setting di akhirat, film ini menggunakan teknologi CGI dan greenscreen. Meski beberapa terlihat kaku, tapi penonton tetap bisa dimanjakan dengan settingnya yang ‘wah’. Kesan action fantasy dari filmnya pun bisa kita tangkap dengan jelas.

Gimana sebuah film bisa diingat adalah ketika twist yang disuguhkan benar-benar bikin kita terus mengingatnya sampai keluar dari bioskop. Along With The Gods juga menghadirkan twist yang enggak terduga. Cari tahu sendiri ya, girls. He-he

Tentunya setiap film punya pelajaran moral yang bisa kita dapatkan. Along With The Gods: The Two Worlds kurang lebih mengajarkan kita tentang kematian, kelahiran kembali, dan kekuatan tak terlihat yang menuntun kita semua.  

Film berdurasi sekitar 140 menit ini sudah bisa kita tonton mulai tanggal 5 Januari 2018 di bioskop Cinemaxx Theater, CGV Cinema, dan Flix Cinema. Jangan lewatkan ya, girls.

Tunggu juga kuis dari cewekbanget buat ngedapetin tiket nonton gratisnya!