6 Cara Menghadapi Fakta Menjadi Jomblo Setelah Sekian Lama Pacaran!

By Indra Pramesti, Minggu, 28 Januari 2018 | 06:45 WIB
It's not the end of the world! (Indra Pramesti)

Buat yang udah sekian lama berpacaran setelah bertahun-tahun, kemudian tiba-tiba harus putus, pasti bakal berat banget buat kita. Yang kalau melakukan segala sesuatu kerap ditemenin sama pacar, sekarang ngapa-ngapain harus sendirian.

Pernah ngerasain hal ini? Easy, girls, it’s not the end of the world. Kita bisa tetap menikmati hidup, kok. Berat memang, tapi bukan berarti kita enggak bisa melaluinya.

Ini dia 6 cara menghadapi menjadi jomblo setelah sekian lama pacaran!

(Baca juga: Tanda Cowok Naksir Kita Dilihat dari Tatapan Matanya Berdasarkan 7 Drama Korea Ini)

Ketika baru putus, kita pasti bakal ngerasain perasaan sedih, marah, enggak percaya, denial, tapi juga lega di waktu yang bersamaan.

Dilansir dari EliteDaily, Monica Parikh seorang ahli hubungan percintaan di School of Love NYC, memaparkan bahwa kita enggak perlu khawatir ketika merasakan perasaan yang berkecamuk itu.

Enggak masalah kalau kita menyendiri dan menghindar dari keluarga atau teman, apalagi kalau mereka dekat dengan mantan kita.

Healing memang membutuhkan waktu. Lambat laun, perasaan buruk yang kita rasain akan berlalu dan meninggalkan perasaan yang baik-baik saja.

Teman dan keluarga mungkin enggak bisa ngerasain sakit hati yang kita hadapi. Mendengar nama mantan dari mulut mereka pun, berat banget buat kita.

Kalau mengalami hal tersebut, enggak masalah kalau kita jujur dan mengaku kalau setiap topik tentang mantan bakal bikin mood kita turun drastis.

Cara lain untuk terhindar dari pikiran soal mantan yang kerap bikin sakit hati adalah kita bisa mengontrol media sosial kita, girls.

Kalau perlu, kita bisa nge-unfollow, nge-block, atau nge-mute segala postingan mantan di media sosial.

Akan lebih sehat lagi kalau kita menghindar dari media sosial secara keseluruhan untuk sementara waktu.

(Baca juga: Bongkar Cara Masing-masing Kepribadian Saat Menghadapi Masalah Percintaan. Kamu Termasuk Yang Mana?)

Pemberian dari mantan selama pacaran enggak perlu kita buang, kok. Kalau kita masih menyimpan kado, foto, dan benda-benda lainnya yang berhubungan dengan mantan, kita bisa menyimpannya di dalam kardus terus taruh deh, di dalam gudang.

Tujuannya supaya kita enggak sering-sering melihat barang yang ada hubungannya dengan dia. Kita juga jadi enggak gampang keinget sama mantan, deh.

Jadi jomblo setelah sekian lama pacaran memang sering bikin kita enggak bisa langsung berpikiran positif dan mengambil pelajaran berharga setelah putus.

Tapi sebenarnya, di masa jomblo ini kita bisa belajar kapan kita harus memulai pacaran lagi. Bukan sekadar karena pengin menjadikan orang itu sebagai pacar karena pelarian, tapi karena kita memang benar-benar jatuh cinta dan membutuhkannya.

Putus dari pacar pasti menyisakan banyak cerita yang patut buat kita ambil pelajaran berharganya. Di masa jomblo ini, kita jadi bisa belajar menjadi pribadi yang lebih baik lagi.

Tujuannya, supaya di hubungan kita selanjutnya, kita enggak akan mengulangi kesalahan yang sama dan bisa menciptakan hubungan yang lebih kuat dari sebelumnya.

(Baca juga: Bongkar Hal Yang Membuat Sahabat Diam-diam Iri Sama Kita Menurut Zodiak)