Weekend udah tiba, nih, girls. Saatnya kita menikmati akhir pekan yang berkualitas dengan nonton film Wonderstruck! Judul ini serasa enggak asing, apalagi buat kita yang mengikuti buku serialnya. Yap, film yang diadaptasi dari buku populer karya Brian Selznick dengan judul sama ini memang cocok buat kita tonton di akhir pekan!
(Baca juga: 7 Seleb Hollywood Ini Pernah Depresi Karena Perannya di Film. Enggak Nyangka!)
Film ini menceritakan kisah Ben dan Rose, anak-anak dari dua era yang berbeda, yang berharap hidup mereka bisa berubah. Ben pengin mencari tahu sosok ayahnya yang enggak pernah dia kenal, sementara Rose memimpikan aktris misterius yang diabadikannya di sebuah buku kliping.
Ketika Ben menemukan sebuah petunjuk misterius dan Rose membaca sebuah judul berita yang membuat penasaran, mereka menjalankan misi untuk emnemukan apa yang hidalng dari hidup mereka.
Di masing-masing cerita Rose dan Ben, kita akan disuguhkan dengan kisah tentang persahabatan yang mereka temui dalam misi pencarian mereka masing-masing.
(Baca juga: Enggak Hanya Terkenal, 6 Seleb Hollywood Ini Juga Punya Bisnis Makeup. Keren!)
Uniknya, cerita Ben dan Rose yang berbeda era ini ditunjukkan dengan sinematografi yang unik. Kisah Rose yang bersetting di tahun 1927 disuguhkan dengan gambar bisu hitam-putih. Sementara Ben yang bersetting di tahun 1977, disuguhkan dengan gabar yang kaya warna.
Enggak bisa dipungkiri kalau pertemuan Ben dan Rose adalah adegan yang paling kita tunggu-tunggu. Yap, dari pertemuan mereka ini bakal terungkap semua rahasia dari kisah mereka masing-masing.
Wonderstruck sudah dirilis di bisokop Indonesia mulai tanggal 31 Januari kemarin. So, yang belum, wajib noton di akhir pekan ini, ya, girls!
(Baca juga: 5 Keluarga Seleb Hollywood yang Terkenal Banget. Ada Favorit Kamu?)