2018 menjadi salah satu tahun yang paling ditunggu oleh pecinta k-drama karena tahun ini banyak drama menarik yang diperankan oleh banyak aktor profesional.
Namun, di antara itu semua setidaknya ada 10 pemeran utama cowok di drama Korea 2018 yang paling menarik perhatian.
Berikut 10 pemeran utama cowok yang paling menarik perhatian:
(Baca juga: 4 Pasangan Seleb Korea yang Konfirmasi Pacaran Ketika Cowoknya Lagi Melakukan Wajib Militer. Ada Favoritmu?)
Dalam drama Mother, Lee Jae Yoon berperan sebagai Jin Hong yang baik dan perhatian. Ia berusaha melindungi orang-orang di sekitarnya meskipun dia tahu orang yang disayanginya melakukan hal yang salah.
Kebaikan dari sudut pandang berbeda yang diberikan oleh Lee Jae Joon membuatnya menjadi sangat menarik.
Go Kyung Pyo mengingatkan kita pada boy-next-door yang menarik perhatian. Namun, pada drama terbarunya yang berjudul cross, kita akan melihat dia sebagai seorang cowok jenius yang berusaha untuk membalas dendam atas kematian ayahnya.
Dalam drama ini kita bisa melihat sosok Dr. Kang In Kyu yang diperankan oleh dirinya menjadi baik dan jahat di waktu yang bersamaan.
Ji Jin Hee berperan sebagai Kang Tae Wook dalam drama terbarunya yang berjudul Misty.
Drama yang tayang di JTBC ini akan menceritakan tentang bagaimana rumitnya birokrasi dan hukum dalam menangangi kasus pembunuhan. Seru abis!
Dalam drama Waikiki, Kim Jung Hyun berperan sebagai Kang Dong Goo. Seorang cowok yang berusaha mendanai filmnya sendiri hingga mengurus adik perempuannya.
Tanggungjawab yang ditunjukan Kim Jung Hyun sebagai seorang cowok dalam drama ini siap bikin kita meleleh.
Lee Sun Gyun berperan sebagai Park Dong Hoon, seorang arsitek dari keluarga yang cukup berada, dalam drama My Mister yang akan tayang 21 maret mendatang.
Rumitnya, ia ahjussi ini jatuh cinta dengan cewek berusia 20 tahun. Hal yang menarik dari drama ini ialah kita akan melihat bagaimana ahjussi ini mengungkapkan perasaannya dengan cewek yang disayanginya meskipun usia mereka terpaut jauh.
(Baca juga: 5 Aktor Cowok Korea Underrated yang Kita Harapkan Bisa Dapat Peran di Drama Populer, Kamu Setuju?)
Pada drama yang berjudul A Poem A Day yang akan segera tayang pada maret mendatang, Lee Joon Hyuk berperan sebagai Ye Je Wook seorang guru dan terapis.
Di tempat kerjanya, ia bertemu dengan Woo Bo Young, seorang penyair dengan kepribadian yang bertolak belakang dengannya. Hal seru dari drama ini ialah kita akan segera melihat bagaimana kisah cinta keduanya.
Member CN Blue yang satu ini memang sudah tidak diragukan lagi kemampuan aktingnya meskipun dirinya debut sebagai idol. Lee Jong Hyun pada drama That Man Oh Soo akan berperan sebafgai Oh Soo.
Oh Soo merupakan cowok yang paling sempurna. Lulusan Teknologi dan Informatika, pemilik café, pintar, dan keren.
Siapa sangka jika di baliknya dia merupakan seorang yang misterius. Siap-siap meleleh liat Jong Hyun dengan karakter tersebut, girls.
Woo Do Hwan berperan sebagai Kwon Shi Hyun di drama terbarunya. Seorang cowok playboy yang merayu siapa saja.
Namun, setelah bertemu dengan Eun Tae Hee yang diperankan oleh Joy, dirinya menjadi berubah. Hm, kira-kira karena apa ya girls?
Kisah cinta antara Kwon Shi Hyun dan Eun Tae Hee sangat menarik untuk ditonton.
Berperan sebagai Dokgo Young dalam drama Return, Lee Jin Wook akan menjadi seorang detektif yang temperamental. Namun, semenjak bertemu Choi Ja Hye, dalam kasus pembunuhan, sifatnya menjadi berubah.
Hal tersebut yang membuat menarik dari drama Lee Jin Wook karena kita bisa melihat perannya dari cowok super galak jadi cowok cute dan lembut.
Rapper YG yang satu ini berperan pada mini drama berjudul Poem Collection. Mini drama yang satu ini bercerita tentang seorang perempuan yang menemukan buku tahunan berisi catatan dan puisi.
(Baca juga: 5 Aktor Korea yang Overrated Namun Sebenarnya Kemampuan Aktingnya Biasa Saja, Ada Favoritmu?)