NCT U Resmi Merilis 'Boss', Berikut 4 Teori dan Fakta yang Wajib Kita Ketahui!

By Kinanti Nuke Mahardini, Senin, 19 Februari 2018 | 05:15 WIB
foto: soompi.com (Kinanti Nuke Mahardini)

Pada 18 Februari lalu, NCT U resmi merilis single yang berjudul ‘Boss’. Single tersebut merupakan pembuka bagi project ‘NCT 2018’.

Pada project kali ini, seluruh NCT yang meliputi NCT U, NCT 127, dan NCT Dream akan tampil dalam sebuah album. Berikut teori dan fakta tentang ‘Boss’ yang wajib kita ketahui:

(Baca juga: 9 Member NCT 127 Ini Pada Dasarnya Tokoh Anime di Kehidupan Nyata)

NCT U merupakan salah satu special unit dari NCT yang membernya akan terus berotasi atau berganti. Dilansir dari soompi.com, NCT U akan melakukan comeback stage pertama mereka pada Mnet ‘M!Countdown’ pada 22 Februari 2018 mendatang.

Taeyong, Doyoung, Jaehyun, WinWin, Mark, Jongwoo, dan Lucas mengisi formasi NCT U kali ini. ‘Boss’ pun menjadi single debut bagi Jungwoo dan Lucas.

Lagu ini kurang lebih menceritakan tentang seorang cowok yang tersadar telah salah mencintai seorang perempuan dan sesaat setelah ia sadar, ia akan menjadi “bos” yang membalikan keadaan.

Lirik yang mencerminkan hal ini terlihat di bagian I don’t know how to play you. I’m your boss.

(Baca juga: 7 Pesan Terakhir Pembunuh Berantai Sebelum Dihukum Mati)

Dilansir dari soompi.com, MV ‘Boss’ dibuat kurang lebih selama satu bulan. Proses pengambilan gambarnya dilakukan di Ukraina. Keren abis!

Rilisnya single ini tentu memunculkan sejumlah reaksi oleh netizen. Netizen bereaksi ketika Winwin hanya mendapatkan sedikit part dalam lagu ini dan seperti biasa, Taeyong yang mendominasi.

Meskipun begitu, dalam 11 jam penayangan MV ini sudah ditonton 2 juta kali.

(Baca juga: Lingsir Wengi dan 4 Lagu Ini Dipercaya Bisa Memanggil Hantu)

Jadi penasaran nih dengan proyek NCT 2018 lainnya.