Black Panther, Film Hollywood yang Kontroversial Namun Mengukir Sejarah! Cek 3 Infonya Yuk!

By Indah Permata Sari, Senin, 19 Februari 2018 | 11:03 WIB
foto : independent.co.uk (Indah Permata Sari)

Belakangan ini, film Black Pather banyak diperbincangkan oleh masyarakat. Film ini bercerita mengenai Black Panther yang mengikuti T’Challa setelah kejadian di film Captain America: Civil War.

Sebagai raja baru dari Wakanda, T’Challa yang memutuskan untuk meneruskan perjuangan sang ayah. Ketika Wakanda berada dalam ancaman dua musuh berbahaya yang bisa mengancam keselamatan negara, Black Panther berusaha membuktikan diri sebagai raja sejati Wakanda.

Dia pun harus menggunakan kostum barunya serta kekuatannya untuk membela Wakanda dan negara lainnya.

Film Black Panther ini kontroverisal namun mengukir sejarah. Cek 3 infonya yuk!

Dilansir dari laman salon.com, jarang banget kita melihat ada sebuah film yang menunjukkan tokoh utamanya adalah orang yang keturunan Afrika-Amerika. Dan hal inilah yang ditunjukan oleh film Black Panther ini dengan peran utamanya, Chadwick Boseman yangmerupakan keturunan Afrika dan Amerika.

(Baca juga : )

Enggak hanya pemeran utamanya saja, tapi semua orang yang terlibat dalam film ini berkulit hitam. Seperti sutradara, penulis, musisi, tim kreatif dan juga orang-orang yang bekerja di balik layar film ini semuanya keturunan Afrika-Amerika!

Tentunya dengan banyaknya orang keturunan Amerika-Afrika di film ini, membuat film ini terkena dengan isu rasis dan bagi beberapa orang justru meresponnya dengan negatif.

Tapi terlepas dari itu, Dilansir dari laman antaranews.com, film ini berhasil mencetak rekor dengan meraih 192 juta dolar AS untuk penjualan tiket di Amerika Utara pada akhir pecan.

Dan menurut Time, ini menjadikan film Black Panther sebagai film kelima dengan peraihan akhir pekan terbesar kelima, tanpa memperhitungkan inflasi.

(Baca juga : )