Segera Tayang 15 Maret 2018, Berikut 4 Alasan Wajib Menonton Film Indonesia Hongkong Kasarung

By Kinanti Nuke Mahardini, Kamis, 8 Maret 2018 | 05:15 WIB
foto: youtube.com (Kinanti Nuke Mahardini)

Hari ini, 8 Maret 2018, cast film Hongkog Kasarung berkunjung ke Cewekbanget.id lho, girls. Hongkong Kasarung merupakan film karya sutradara Eric Saty o yang diperankan oleh sejumlah aktor dan aktris sekaligus komedian ternama Indonesia. Segera tayang di bioskop pada 15 Maret 2018 mendatang, berikut 4 alasan kita wajib menonton film Hongkong Kasarung:

(Baca juga: 5 Pasangan Indonesia Ini Tadinya Hanya Jadi Teman Curhat. Tahunya Malah Jatuh Cinta!)

Film Hongkong Kasarung ini akan diperankan oleh sejumlah aktor, aktris, sekaligus komedian ternama Indonesia. Sule akan berperan sebagai Sule, Pamela Bowie sebagai Aline, dan Rizky Febian. Selain itu, Yati Surachman, Uus, Mang Saswi, George Rudy, Volland Volt, Edi Makmur, Daus Separo, Selvi Kitty, juga akan menghiasi film Hongkong Kasarung ini.

Proses pengambilan gambar film ini dilakukan di dua negara lho, girls. Sesuai judulnya, film ini mengambil gambar di Hongkong dan Indonesia. Perbedaan tempat dan budaya menjadi tantangan sendiri bagi pemerannya, namun dengan perbedaan yang ada film ini justru akan semakin seru. Bukan hanya itu, film ini juga menggunakan soundtrack asli yang di-remake oleh Iwa K. Judul soundtrack tersebut bahkan sama dengan judul filmnya.

(Baca juga: Posesif Resmi Tayang Eksklusif di Iflix Original, Putri Marino Ungkap Perasaannya!)

Film Hongkong Kasarung ini merupakan film dengan genre komedi. Jika kita melihat di beberapa film komedi hanya verbal saja, namun di Hongkong Kasarung ini semua unsurnya hampir komedi. Dari verbal, slapstick, bahkan action juga mengandung unsur komedi yang dijamin bakal bikin kita ngakak.

Meskipun genre dari film ini komedi, namun dapat dipastikan film ini penuh dengan pesan bermakna. Bagaimana kita tidak boleh melawan orang tua dan berbagai pesan lain yang bisa kita tonton sendiri melalui film ini.

(Baca juga: 10 Kutipan Lagu Korea Ini Bisa Jadi Penyemangat Kita Sehari-hari)