7 Skandal Misterius Seleb Korea yang Kebenarannya Belum Terpecahkan Hingga Sekarang

By Kinanti Nuke Mahardini, Kamis, 8 Maret 2018 | 08:45 WIB
foto: onehallyu.com (Kinanti Nuke Mahardini)

Tidak sedikit skandal yang menimpa seleb kpop. Namun, bagaimana jadinya jika skandal tersebut skandal misterius yang sengaja dibuat dan bahkan tidak bisa dipecahkan kebenarannya. Berikut 7 skandal misterius seleb Korea yang kebenarannya belum terpecahkan hingga kini:

(Baca juga: 11 Awkward Moment yang Pernah Dialami oleh Seleb Kpop. Bikin Malu dan Ngakak!)

Skandal ini dimulai pada 2009 ketika publik Korea mengetahui kalimat Jay Park yang mengatakan di MySpace bahwa orang Korea ‘bodoh’ dan ‘gay’. Kalimat yang diungkapkan Jay Park ketika masih menjadi trainee tiba-tiba muncul kembali.

Baik JYP dan Jay Park sama-sama meminta maaf secara resmi, namun Jay Park tetap dikirim kembali ke Amerika. Beberapa bulan kemudian, JYP memutuskan untuk kembali bekerja sama dengan Jay Park asal ia meminta maaf secara resmi pada JYP.

Jay Park yang sudah meminta maaf secara resmi pada JYP ternyata tidak membuatnya bergabung lagi dengan JYP dan kepergian Jay Park seolah menjadi misteri.

Junyoung tiba-tiba menulis sebuah pesan di Twitter tentang CEO Star Empire Entertainment. Dalam tulisan tersebut, Junyoung akan menyebarkan semua informasi dan kebobrokan Star Empire Entertainment.

Setelah insiden ini, Junyoung memtusukan untuk melakukan permintaan maaf resmi pada Star Empire Entertainment. Sebagian fans percaya bahwa pesan tersebut justru ditulis sendiri oleh agensi Junyoung bukan oleh Junyoung sendiri.

Berkaitan dengan keluarnya Jessica dari SM Entertainment, ia menyebutkan bahwa SM menyuruh dirinya harus memilih sebagai member SNSD atau usaha fashion yang ia jalani. Pada saat yang sama, SM Entertainment menyebutkan bahwa negosiasi masih berjalan lancar.

Aktivitas pribadi Jessica di dunia fashion juga tidak mengganggu dirinya sebagai member SNSD. Hengkangnya Jessica masih menjadi pertanyaan. Belum lagi nama Tyler Kwon disangkutkan dengan konspirasi ini yang menyebutkan bahwa dating ban menjadi alasan keluarnya Jessica.

Ketua Chonghaejin Marine sekaligus pemilik Ferry Sewol pernah menjadi buronan publik karena kapal feri yang diciptakannya sangat mudah tenggelam dan menelan banyak korban. Sejak April 2014, ia menghilang.

Namun, Juni 2014, mayat Yoo Byung Eun ditemukan di Provinsi Jeolla Selatan dengan tangan yang retak. Di saku terdapat soju dan anggur beras, namun yang menjadi pertanyaan publik, Byung Eun tidak pernah mengkonsumsi alkohol selama hidupnya karena diet yang ia jalani.

Kematian Byung Eun masih menjadi misteri hingga kini, dan masih sering dikaitkan dengan tragedi tenggelamnya kapal Sewol tersebut.

(Baca juga: Menjelang Season Baru, Ini 10 Episode Terbaik Variety Show Korea Infinite Challenge yang Paling Seru!)

Jeong Da Bin ditemukan meninggal oleh kekasihnya di toilet rumahnya pada 10 Februari 2007. Kasus ini tidak diungkap karena bukti yang sangat minim. Polisi akhirnya menyimpulkan bahwa kasus ini merupakan kasus bunuh diri.

Namun, sempat berembus kabar bahwa ada konflik antara Jeong Da Bin dan agensinya yang menyebabkan kematian ini. Agensi Jeong Da Bin membantah dan mengatakan mereka tidak akan berbuat sejauh itu untuk artisnya.

Hingga sekarang, kasus ini tidak terungkap, bahkan keluarga dan orang di sekitarnya juga tutup mulut dengan kejadian ini.

Tepat 9 tahun kematian Jang Ja Yeon, investigasi untuk kematian seleb tersebut masih dibuka seiring dengan banyaknya bukti lain yang dirilis ke publik. Jang Ja Yeon meninggal pada 7 Maret 2009 setelah bunuh diri karena penderitaan yang ia alami.

Satu tahun terakhir sebelum kematiannya, Jang Ja Yeon menjadi korban kekerasan fisik dan pelecehan seksual. Ia meninggalkan sejumlah surat dan bukti penting, namun bukti tersebut juga sempat dimusnahkan oleh Manager H.

Dilansir dari allkpop.com, setidaknya ada 31 nama yang menyebabkan kematian Jang Ja Yeon. Semoga hukum ditegakan seadil-adilnya ya, girls!

Pernah bertanya-tanya mengapa DBSK pecah dan menjadi 3-2 yang akhirnya terbentuk JYJ? Selain isu tentang kontrak yang merugikan, dilansir dari allkpop.com, nama DBSK (Dong Bang Shin Ki) di Korea tidak memiliki makna khusus.

Sedangkan TVXQ sendiri Tong Vang Xien Qi disebut-sebut memiliki makna Rising Gods of The East. Oleh karena itu, agar semuanya semakin terkenal, grup ini harus dipecah dan grup duo yang harus menggunakan nama TVXQ.

Tapi, ini hanya teori dan kebenarannya belum tentu bisa dipercaya.

(Baca juga: Intip Foto Masa Kecil 15 Seleb Cowok Korea yang Menggemaskan. Enggak Banyak Berubah, Lho!)