Liquid lipstik memang lagi hype banget sekarang. Enggak heran kalau banyak banget yang memakai liquid lipstik, apalagi tampilan kita bisa terlihat lebih elegan dan rapi. Liquid lipstik juga cocok banget buat kita mahasiswa yang sibuk dengan segudang kegiatan, karena tahan lama dan membuat penampilan tetap maksimal.
Tapi, kita yang sering banget memakai lipstik liquid pasti ngerti banget betapa susahnya mengaplikasikan lipstik biar rapi. Belum lagi kalau kita harus touch-up lipstik saat bibir mulai mengering dan terkelupas. Pokoknya serba ribet dengan saat memakai liquid lipstik!
Tenang, girls! Kita bisa mencoba 2 cara touch-up liquid lipstik ini yang bikin tampilan kita kembali rapi dan enggak berantakan!
(Baca juga: )
Cara terbaik adalah menghapus keseluruhan liquid lipstik yang ada dibibir kita hingga benar-benar bersih. Karena liquid lipstik membuat bibir terasa kering seiring berjalannya waktu, lebih baik aplikasikan dulu lip balm sebelum kembali memulas liquid lipstik.
Buat kita yang enggak punya banyak waktu untuk membenarkan makeup, kita enggak selamanya harus menghapus liquid lipstik kita dan memulasnya kembali, kok. Kita cukup menghapus bagian dalam liquid lipstik yang ada di bibir kita, sehingga garis bibir kita masih tersisa. Setelah itu, aplikasikan ulang liquid lipstik hanya untuk bagian dalam bibir kita.
Cara lain adalah mengaplikasikan lipstik matte ke seluruh bibir kita untuk membuat liquid lipstik kembali rapi!
(Baca juga: