Selain Kevin Sanjaya/Marcus Gideon, 5 Atlet Bulu Tangkis Indonesia Ini Juga Keren dan Berprestasi!

By Kinanti Nuke Mahardini, Senin, 19 Maret 2018 | 03:50 WIB
foto: kompas.com (Kinanti Nuke Mahardini)

Indonesia sedang berbangga. Pasalnya ganda putra yang sekaligus jadi satu-satunya perwakilan Indonesia di All England 2018 BWF Tour Super 1000, Kevin dan Gideon berhasil meraih juara pada ajang tersebut.

Kevin dan Gideon yang biasanya disebut dengan minnions karena postur tubuh mereka yang mungil meraih juara setelah mengalahkan pasangan ganda putra asal Denmark, Mathias Boe dan Carsten Mogensen dengan skor 21-18 dan 21-17.

Kemenangan ini membuat pasangan ranking satu dunia ini mempertahankan gelar yang mereka raih tahun lalu.

Di usia Gideon yang baru 27 tahun dan Kevin 21 tahun, pencapaian ini merupakan sesuatu yang luar biasa. Semoga, gelar juara akan selalu disandang oleh pasangan ini pada berbagai turnamen.

Selain Kevin dan Gideon, 5 pemain bulu tangkis cowok Indonesia ini juga enggak kalah keren dan berprestasi. Siapa saja? Yuk, disimak!

(Baca juga: Kalau Seleb Indonesia Jadi Guru, Cocoknya Jadi Guru Mata Pelajaran Apa, Ya?)

Anthony Ginting merupakan satu-satunya pemain bulu tangkis tunggal putra yang masuk dalam 10 besar ranking dunia. Meskipun berada di peringkat terakhir, tapi prestasi cowok kelahiran Cimahi pada 20 Oktober 1996 ini semakin meningkat.

Sepanjang 2018, Ginting sudah bermain sebanyak 16 kali dengan 12 kali menang dan hanya 4 kali kalah.

Jonatan Christie menyusul Ginting di peringkat 11. Cowok kelahiran 15 September 1997 ini telah bertanding sebanyak 13 kali dengan total kemenangan sebanyak 10 kali.

Pada kejuaraan Beregu Asia 2018, Jonatan tampil memukau. Ia mengalahkan pebulu tangkis asal Cina, Shi Yuqi dengan skor 16-21, 21-17,21-18. Penampilan prima Jonatan sepanjang turnamen tersebut membuat dirinya mendapat julukan ‘Pemain Terbaik Tim Putra Indonesia’.

(Baca juga: 8 Film Indonesia yang Bercerita Tentang Kisah Kasih di Sekolah. Sweet!)

Pasangan ini menjadi pasangan kedua dari Indonesia yang berhasil menempati 10 besar di ranking BWF. Sebelum dipasangkan, Alfian ternyata pernah menjadi pemain bulu tangkis ganda campuran sedangkan Rian menjadi pebulu tangkis tunggal putra.

Rian yang lahir pada 13 Februari 1996 dan Alfian pada 07 Maret 1996 membuat kedua pasangan ini menjadi sangat kompak. Sepanjang 2018, pasangan ini berhasil memenangkan 12 dari 15 pertandingan. Keren abis!

Pasangan Debby Susanto pada mixed doubles ini ternyata telah bergabung dengan Tim Nasional Bulu Tangkis Indonesia sejak 2008. Cowok kelahiran Bontang, Kalimantan Timur pada 26 April 1994 ini menduduki ranking ke-6 BWF bersama pasangannya.

(Baca juga: 5 Keluarga Seleb Indonesia Paling Terkenal. Favorit Kamu yang Mana?)