Sudah bukan rahasia lagi deh kalau masing-masing member dari GOT7 itu itu sudah dekat banget, dan mereka bahkan sepert keluarga.
Namun aslinya, mereka juga punya keluarga masing-masing dan ada yang punya saudara kandung dan saudaranya itu dekat dengan member lain!
Yuk kepoin saudara kandung dari masing-masing member GOT7!
JB adalah satu-satunya member GOT7 yang merupakan anak tunggal.
Namun keluarga besar JB itu dekat banget lho, bahkan member GOT7 juga pernah kumpul bareng dengan keluarga besar JB!
Jackson punya satu kakak cowok yang tinggal di Australia.
Enggak banyak info dan foto mengenai kakaknya itu, yang fans ketahui adalah dia sudah memiliki seorang putri bernama Aimee.
Jackson juga dekat banget sama keponakannya itu, dan kalau Jackson ke Australia pasti jalan-jalan sama kakak dan keponakannya. Cute banget!