5 Akun Twitter yang Suka Bikin Thread tentang Hantu dan Kisah Mistis. Berani Baca?

By Kinanti Nuke Mahardini, Kamis, 12 April 2018 | 07:45 WIB
foto: dramabeans.com (Kinanti Nuke Mahardini)

Kisah mistis dan horor memang selalu bikin penasaran ya, girls. Berbagai kisah horor dan misteri biasanya akan menjadi viral dan terkenal setelah ramai dibicarakan. Salah satu media sosial yang digunakan untuk berbagi pengalaman mistis ialah Twitter. Dibuat dalam sebuah thread kisah mistis mudah dibaca oleh siapa saja. Berikut 5 akun Twitter yang suka bikin thread tentang hantu dan kisah mistis lainnya:

(Baca juga: 6 Thread Twitter Cerita Horor Paling Seram yang Dijamin Bikin Susah Tidur Malam Ini)

@arangga_aria

Thread dan akun ini menjadi viral ketika ia menceritakan tentang kegiatan jurit malam di sekolahya. Aria yang merupakan siswa SMA di Sukabumi pernah mengikuti jurit malam. Sayangnya, jurit malam tersebut berubah menjadi mencekam ketika siswa mulai kesurupan. Enggak hanya itu, Aria sendiri bahkan melihat pocong terbang dan hantu perempuan yang sedang menari jaipong. Kisah selengkapnya bisa kita lihat di thread tersebut, girls.

@djaycoholic

Akun milik Mas Djay ini memang terkenal sering membuat cerita mistis dari seluruh Indonesia. Kemampuannya yang dapat melihat makhluk astral membuat ia bisa menceritakan segala sesuatu yang ia lihat secara detil. Salah satu thread yang paling bikin merinding ialah cerita tentang salah satu mall di Jakarta yang ternyata horor. Mulai dari pocong, kuntilanak, hingga hantu nenek berlidah panjang siap membuat merinding jika membaca thread ini.

@bighybrid

Di akun ini, kita bisa membaca cerita langsung dari ‘Jul’ yang merupakan nama pemmilik akun ini. Salah satu lokasi yang paling banyak makhluk astralnya ialah rumah sakit. Bahkan @bighybrid ini mengungkapkan bahwa rumah sakit jauh lebih menyeramkan dibanding kuburan karena bisanya hantu akan bergerombol di rumah sakit tersebut.

(Baca juga: 5 Kasus Kriminal yang Butuh Belasan Tahun Baru Bisa Diselesaikan (Cold Case). Bahkan Ada yang Masih Diusut)

@Torriosh

Torry Jatiprakoso merupakan orang yang berada dibalik akun ini. Torry sering sekali menceritakan berbagai kisah mistis yang dialaminya. Salah satu cerita mistis yang ia buat thread ialah Leak. Disini, ia menjelaskan bahwa Leak bukan hantu melainkan ilmu hitam yang dimiliki seseorang. Kisah lengkapnya, kita bisa lihat di thread berikut.

@hantu_33

Dari nama akunnya aja udah serem ya, girls. Nama akun tersebut dimiliki oleh ‘Brii’. Salah satu cerita yang bikin merinding ialah ketika Brii menceritakan pengalamannya melintasi Bukit Soeharto di Kalimantan Timur. Konon, di bukit ini kira bisa melihat peristiwa penyiksaan pada manusia pribumi dari tentara Jepang. Kisah selanjutnya wajib dibaca sendiri, girls.

(Baca juga: Muncul Makhluk Misterius dan 6 Fakta Unik Lain dari Film Horor ‘A Quiet Place’. Bikin Merinding!)