Visor hat erat banget kaitannya dengan olahraga. Padahal, visor hat enggak mesti dipakai saat kita lagi olahraga, lho. Bahkan, visor hat bisa mengubah penampilan kita jadi lebih trendy.
Enggak percaya? Yuk cari tahu 3 alasan utamanya!
(Baca juga:
Percaya atau enggak, visor hat ternyata bisa melindungi kita dari sinar matahari. Ini karena visor hat bisa menutupi bagian wajah kita dengan sempurna dan mudah diatur. Tapi, kalau kita punya rambut yang super tipis atau bahkan sedikit botak di area puncak kepala, lebih baik jangan menggunakan visor hat, ya.
Karena bagian puncak kepala enggak tertutupi, visor hat jauh lebih ringan dibandingkan dengan jenis topi lainnya. Cocok banget dipakai seharian tanpa perlu merasa terlalu berat.
Dibandingkan jenis topi lainnya, visor hat punya bentuk yang unik, sehingga bisa membuat penampilan kita lebih stylish. Kita bisa terlihat kasual, sporty, ataupun edgy kalau memakai visor hat, lho!
(Baca juga: