Kebiasaan kita dalam memberi nama pada nomor kontak seseorang pada gadget ternyata memiliki arti terselubung, lho. Ini dia yang perlu kita tahu dari penamaan kontak pada gadget. Awas ada yang niat mau selingkuh!
(Baca juga: 7 Kebiasaan Yang Bisa Lakukan Untuk Meningkatkan Rasa Percaya Diri Lewat Pikiran Positif)
Artinya kita mengenal orang itu dari komunitas yang kita ikuti. Biasanya, sih, cara pemberian nama seperti ini ngebuktiin kalau hubungan kita sama orang itu enggak cukup dekat. Sekadar kenalan atau teman biasa aja.
Pemberian nama lengkap seperti ini nunjukin kalau kita udah mengenal orang tersebut cukup dekat sehingga kita tahu nama lengkapnya.
Pemberian nama panggila nunjukin kalau kita termasuk orang simple dan enggak terlalu overthinking sama banyak hal.
Memberi inisial pada kontak nama seseorang seperti ‘J’ atau ‘A’ nunjukin kalau orang ini cukup ‘spesial’ buat kita. Bisa jadi dia adalah TTM atau bahkan gebetan/pacar sehingga kita enggak perlu deskripsi lainnya buat mengenal dia di antara kontak-kontak yang lain.
(Baca juga: 5 Cara Ampuh Mengusir Sedih Karena Di-Bully. Wajib Dicoba!)
Kalau dia memang nenek kita sih, enggak masalah. Tapi kalau kita memberi kontak nama gebetan/ pacar dengan nama ‘grandma’ atau ‘uncle’ bisa jadi kita lagi ada di hubungan backstreet dan enggak pengin orang lain tahu. Atau jangan-jangan, si gebetan ini ternyata selingkuhan.
Kalau kita memberi nama kontak seperti ini, itu artinya kita pernah mengalami pengalaman-pengalaman buruk sama orang tersebut. Bisa jadi, nih, di adalah mantan kita yang nyebelin.
Kalau kita bukan tipe yang suka menyimpan nama kontak seseorang, itu artinya kita enggak pengin atau malah malas menjalin hubungan/komunikasi yang serius dengan orang tersebut.
(Baca juga: 7 Tanda yang Ditunjukkan Tubuh dan Enggak Boleh Diabaikan Kalau Pengin Sehat)