14 Seleb Hollywood yang Enggak Kita Sadari Masih Berusia di Bawah 21 Tahun

By Kinanti Nuke Mahardini, Senin, 21 Mei 2018 | 08:16 WIB
Masih muda dan berbakat! (Kinanti Nuke Mahardini)

Enggak sedikit seleb Hollywood yang sudah sukses di usia muda. Memiliki karya seperti album, bisnis dan populer di seluruh dunia.

Siapa sangka kalau kesuksesan seleb Hollywood tersebut telah mereka raih sebelum berusia 21 tahun. Ini 14 seleb Hollywood yang enggak kita sadari masih berusia di bawah 21 tahun dan sudah sukses.

(Baca juga: 7 Adegan Paling Aneh dan Enggak Masuk Akal di Drama Korea. Bagaimana Menurut Kamu?)

Model sekaligus penulis yang sukses dengan bukunya What I See, Brooklyn Beckham ternyata baru berusia 19 tahun pada 4 Maret 2018 lalu.

Di usia 20 tahun, Ariel sukses sebagai aktor dan dubber dalam berbagai film animasi seperti Sofia The First. Ariel Winter pernah mendapatkan tiga penghargaan sekaligus pada Screen Actors Guild Award.

Semakin terkenal dengan perannya dalam Riverdale, KJ Apa ternyata baru berusia 20 tahun. Ia sudah memulai kariernya sejak tahun 1992 dalam Shortland Street. Saat itu, ia masih berusia 5 tahun.

Enggak bisa dipungkiri kalau Bella Thorne merupakan aktris paling sukses. Di 2018 ini ia sudah bermain dalam Midnight Sun dan The Death and Life of John F. Donovan.

Sudah sukses sebagai penyanyi dan penulis lagu, usia Shawn Mendes ternyata baru 19 tahun. Enggak hanya itu, di usia ke-19 tinggi badan Shawn sudah 188 cm!

Kita sudah melihat Elle Fanning sejak tahun 2001 ya, girls. Saat itu, Elle masih bermain dalam film I Am Sam. Namun siapa sangka setelah 17 tahun berkari, usia Elle masih 20 tahun.

Pemilik album Ardipithecus ini ternyata baru 17 tahun. Enggak heran, karena Willow sudah memulai karier sejak usia 11 tahun.

(Baca juga: 17 Idol Kpop yang Awal Debut Terlihat Sebagai Cowok Cute Namun Kini Jadi Pria Tampan. Ada Bias Kamu?)

Ingat pemeran Renesmee dalam film Twilight? Terlihat dewasa dalam film tersebut usia Mackenzie ternyata baru 17 tahun.

Menjadi ibu muda yang sukses sebagai model dan memiliki bisnis makeup, usia Kylie ternyata baru 20 tahun.

Sejak bermain dalam The Hunger Games, nama Amandla semakin terkenal. Apalgi di tahun 2017 lalu, ia bermain dalam film Everything Everything yang membuat namanya semakin melambung.

Sukses dengan berbagai single, termasuk duetnya bersama Shawn Mendes, Khalid menjadi salah satu penyanyi yang disegani. Belum lagi soundtrack yang ia nyanyikan untuk Shawn Mendes.

Bermain dalam Girl Meets World membuat Sabrina menjadi salah satu aktris sekaligus model yang disegani oleh publik. Belum lagi ia ia sudah memiliki dua album studio. Seleb serba bisa!

Terlepas dari nama ayahnya, Jaden Smith sudah mampu berkarya sendiri di usianya yang baru 19 tahun.

Sukses sebagai penyanyi dalam berbagai single seperti Ain’t My Fault di album So Good, usia Zara ternyata masih 20 tahun.

(Baca juga: 10 Tipe Fans Drama Korea yang Pasti Pernah Kita Temui. Kamu yang Mana?)