5 Warna Lipstik Ini Wajib Dimiliki Kita yang Punya Bibir Kecil & Tipis

By Marcella Oktania, Minggu, 3 Juni 2018 | 12:45 WIB
wheretoget.it (Marcella Oktania)

Punya bibir kecil dan tipis memang jadi masalah, karena terkadang kita enggak terlihat memakai lipstik, apalagi saat difoto. Terkadang wajah kita juga malah terlihat pucat karena lipstik enggak terlihat. Pokoknya, serba gawat!

Enggak perlu pusing lagi, deh. Coba aja gunakan 5 warna lipstik ini biar bibir tipis kita terlihat lebih besar dan penuh!

(Baca juga: 

Girls, bibir tipis kita memang terkadang enggak terlalu bagus dengan warna yang terlalu terang. Tapi, warna merah bukan jadi halangan, nih. Caranya, aplikasikan concealer terlebih dahulu ke seluruh garis bibir kita. Lalu, aplikasikan lipstik merah ke seluruh bibir!

Nude, seperti pada sepatu atau warna kuteks berguna banget untuk membuat bibir kita terlihat lebih besar daripada yang seharusnya. Tapi, pastikan kita memilih warna nude 1-2 tingkat lebih tinggi atau rendah dari warna kulit kita, ya.

Warna pastel pink yang lembut juga cocok banget buat kita yang punya bibir kecil. Ini karena warnanya enggak terlalu mencolok, tapi tetap memberikan sesuatu yang terlihat manis dan jadi pusat perhatian!

Metalik lipstik? Enggak salah, kok! Ini karena warna metalik memantulkan cahaya, sehingga menciptakan ilusi bibir yang lebih besar. Eits, pastikan keseluruhan makeup kita minimalis, ya!

Warna terakhir adalah warna berry atau merah gelap. Ini cocok banget buat kita yang pengin terlihat lebih edgy. Pastikan kita enggak memilih formula matte yang malah bikin bibir terlihat kering dan semakin kecil ya!

(Baca juga: