Bosan dengan Printed Tee? Ikuti Tips Ini Biar Lebih Fashionable!

By Marcella Oktania, Selasa, 5 Juni 2018 | 11:15 WIB
wheretoget.it (Marcella Oktania)

Setiap orang pasti punya kaos yang bermacam-macam, mulai dari yang polos ataupun yang printed. 

Biasanya, printed tee kita dipasangkan dengan jeans dan cocok banget buat tampilan kasual. Tapi, merasa enggak, sih kalau lama-lama penampilan kita malah terlihat boring? Oleh karena itu, ikuti tips ini dulu, yuk!

(Baca juga: 

Jangan hanya berkutat dengan warna kaos putih, hitam, atau abu-abu. Coba cari warna lainnya, seperti merah, biru, ataupun warna bold lain biar penampilan kita enggak terlihat membosankan.

Suka dengan oversized printed tee? Kenapa enggak memakainya seperti dress, aja biar lebih chic dan unik?

Apapun bawahan yang kita kenakan, baik itu celana pendek, celana panjang ,ataupun rok, pastikan kita memasukkan printed tee kita ke dalamnya. Dengan begitu, tampilan kita lebih fashionable, lho.

Enggak ada salahnya kalau kita menggunakan bawahan dengan warna yang bold. Asal, pastikan printed tee kita berwarna dasar netral, seperti putih, hitam, atau abu-abu. 

Kalau merasa terlalu polos, kita bisa menggunakan outer yang fancy. Tapi, pastikan enggak terlalu banyak motif, ya supaya enggak bertabrakan dengan printed tee kita.

(Baca juga: