6 Gejala Menstruasi Selain Kram yang Juga Membuat Kita Enggak Nyaman

By Andien Rahajeng, Kamis, 7 Juni 2018 | 07:00 WIB
Ini dia penyebabnya! (Andien Rahajeng)

(Baca juga: 12 Alasan Kenapa Puting Payudara Sering Nyeri)

Ini bisa dijelaskan secara ilmiah. Menurut Dr. Deb Laino dari Delaware, makanan manis dan berlemak meamng bisa meningkatkan hormone serotonin. Selain itu hormone kortisol bisa membuat kita ngidam makanan yang gurih. Meski begitu, tetap sisipkan sayuran di pola makan kita, ya!

Bagi beberapa perempuan, payudara terasa nyeri dank eras bisa jadi pertanda akan datangnya menstruasi. Nyeri pada payudara ini akan kita rasakan selama seminggu penuh dan enggak jarang ada yang payudaranya membesar hingga 1 ukuran bra. Lagi dan lagi, ini diakibatkan oleh hormone progesterone yang meningkat.

Untuk mengatasinya, kurangi konsumsi kafein, kompres dada kita dengan kompres hangat atau dingin, atau mengkonsumsi ibuprofen untuk meredakan nyeri.

(Baca juga: Pencernaan Bermasalah Saat Menstruasi? Ini Penjelasan Ilmiahnya!)

Diare saat menstruasi atau “period pood” sering datang di saat tak terduga. Salah satu dari banyak enzim dan hormone yang mengatur menstruasi kita adalah prostaglandins. Di awal menstruasi, prostaglandins akan bergerak dengan cepat ke uterus dan membuat otot halus berkontraksi. Saluran gastrointestinal kita juga terhubung dengan otot ini. Makanya bagi sebagian perempuan saat perut kram, juga ada keinginan untuk BAB.