Lakukan 4 Hal ini Biar Enggak Butuh Waktu Lama Memanjangkan Poni

By Marcella Oktania, Minggu, 10 Juni 2018 | 21:40 WIB
Poni panjang (pinterest.com)

Sama seperti memanjangkan rambut, memanjangkan poni juga sama lamanya. Lebih parahnya lagi, kalau poni dalam keadaan yang setengah panjang, bisa terlihat awkward dan menganggu kita!

Untuk itu, coba lakukan 4 hal ini biar enggak butuh waktu lama buat memanjangkan poni kita!

(Baca juga: 5 Hal yang Wajib Dipertanyakan Sebelum Memiliki Poni)

1. Trim poni kita

Trimming poni

Jangan pernah memotong poni kita, tapi trim poni kita. Apa bedanya? Trimming hanya memotong sedikit dan merapikan poni kita, sedangkan memotong poni sangat mengambil banyak rambut di poni kita, nih. Trimming bakalan menghilangkan rambut yang rusak dan menggantinya dengan rambut yang baru. Alhasil, poni kita bakalan lebih cepat panjang juga, deh.

2. Pastikan rambut sehat

Keramas

Untuk mengetahui rambut sehat apa enggak, kita bisa melihat dari seberapa terhidrasi dan lembap rambut kita. Jadi, rambut kita enggak terlalu kering ataupun berminyak, tetap bervolume, sehat, dan lembut. Caranya, kita bisa melakukan deep conditioning atau selalu memakai conditioner setiap kali keramas.

3. Arahkan poni kita

Side bangs

Setelah kedua cara di atas berhasil kita lakukan, pastikan mengarahkan poni kita. Entah itu ke samping kanan, kiri, ataupun tanpa poni.

Tapi, kalau sedang memanjangkan poni, pastikan gunakan poni miring, supaya enggak terlihat awkward.

4. Gunakan aksesoris rambut atau styling rambut

Poni kepang

Biar enggak terlihat jelek saat poni setengah-setengah panjangnya, kita bisa menggunakan aksesoris rambut ataupun styling rambut kita untuk menyembunyikannya, nih. Bisa menggunakan bobby pin, bando, ataupun mengepang poni kita, nih. Pokoknya, lakukan sekreatif mungkin supaya poni enggak terlihat aneh.

(Baca juga: Wajib Coba 6 Tren Poni 2018 Ini yang Chic & Stylish!)