Muncul Stretch Marks di Bagian Payudara. Normal Atau Enggak, Ya?

By Indra Pramesti, Kamis, 28 Juni 2018 | 17:00 WIB
payudara ()

Umumnya, strecth marks sering dihubungkan dengan perempuan yang sudah melahirkan. Tapi ternyata, stretch marks juga bisa muncul pada siapa pun, termasuk cewek remaja seperti kita, dan di bagian tubuh mana pun. Enggak jarang ada juga yang muncul di bagian payudara.

Nah, kira-kira, stretch marks yang muncul di payudara ini normal atau enggak, ya? Yuk, langsung disimak.

(Baca juga: Yang Harus Kita Tahu Tentang Stretch Marks dan Cara Mengurangi Tampilannya)

Seperti apa bentuk stretch marks?

Stretch marks bisa memiliki variasi warna. Ada yang berwarna kemerahan, keunguan, hingga silver. Bahkan ada juga yang berwarna kebiruan. Semuanya tergantung dari umur stretch marks itu sendiri.

Umumnya, stretch marks terlihat seperti garis-garis tipis yang mirip seperti gelombang. Lebih tepatnya bisa juga disebut sebagai stretch lines.

Bisa terjadi pada siapa dan di bagian tubuh mana pun

Banyak yang berpikir kalau stretch marks hanya bisa dimiliki oleh perempuan yang telah hamil dan muncul di bagian perut atau pinggul. Kenyataannya, stretch marks juga bisa muncul di bagian tubuh seperti paha dan bagian lainnya seperti payudara.

Dengan adanya fakta ini, otomatis stretch marks yang muncul di bagian payudara dianggap normal.

Apa penyebabnya?

Stretch marks disebabkan oleh kulit yang merenggang. Dilansir dari Mayo Clinic, stretching atau proses melonggarnya kulit ini disebabkan karena pertumbuhan tubuh kita. Singkatnya, ketika tubuh kita tumbuh dengan sangat cepat, kulit kita enggak bisa menyeimbangkan pertumbuhan tersebut, sehingga muncullah stretch marks.

Stretch marks juga bisa disebabkan karena riwayat dalam keluarga atau karena berat badan yang bertambah atau berkurang dengan cepat.