Cerita Lengkap Drama Percintaan Pangeran Andrew dan Sarah Ferguson!

By Kinanti Nuke Mahardini, Selasa, 3 Juli 2018 | 18:45 WIB
foto: cosmopolitan.com ()

Cerita tentang keluarga Kerajaan Inggris selalu menarik untuk diperbincangkan. Meskipun sudah lama berlalu, namun cerita tentang adik dari Pangeran Charles, Pangeran Andrew dan istrinya, Sarah Ferguson masih menjadi topik yang hangat diperbincangkan.

Berikut cerita lengkap drama percintaan Pangeran Andrew dan Sarah Ferguson.

(Baca juga: 13 Seleb Hollywood yang Berteman Baik dengan Anggota Kerajaan Inggris)

Awal bertemu

Lahir dari keluarga yang cukup berada membuat Sarah bisa mengenal Pangeran Andrew sejak kecil. Keduanya menjadi teman dekat dan bermain bersama.

Sempat terpisah karena menempuh pendidikan di institusi yang berbeda, mantan pasangan ini bertemu kembali di Royal Ascot tahun 1985. Di sana, keduanya saling mengenal satu sama lain dan pada 19 Maret 1986 pasangan ini resmi bertunangan. Sempat ada rumor bahwa pertunangan keduanya adalah paksaan, namun uniknya Pangeran Andrew mencari dan memilih cincin untuk pertunangan mereka.

Berpisah

Setelah menikah cukup lama dan memiliki dua orang putri, Putri Beatrice dan Putri Eugenie, rumor pernikahan antara Pangeran Andrew dan Sarah yang berantakan mulai menyeruak ke publik. Terdengar rumor bahwa Sarah berselingkuh dengan laki-laki lain. Hal ini semakin diperkuat ketika paparazzi berhasil menemukan foto Sarah dengan seorang penasehat keuangan Inggris, John Bryan.

Gosip yang mengatakan bahwa keduanya akan segera bercerai menjadi semakin kuat.

Melihat hal ini, Ratu Elizabeth melalui keluarga kerajaan Inggris memberikan pernyataan bahwa “Mengingat spekulasi yang terlalu banyak di media, pengacara kedua belah pihak telah bertindak. Hal mengenai perpisahan Duke dan Duchess akan segera diselesaikan dan Ratu berharap media tidak akan menyangkut pautkan masalah Duke-Duchess dengan anak mereka.”

(Baca juga: 11 Seleb Hollywood Ini Melontarkan Sindiran Keras Lewat Media Sosial!)

Perceraian

foto: cosmopolitan.com

Setelah melalui negosiasi yang cukup panjang dan melelahkan, Pangeran Andrew dan Sarah resmi bercerai pada tahun 1996. Setelah bercerai hal tersebut tidak membuat Sarah bebas begitu saja. Setiap hal yang dilakukannya dianggap mempermalukan istana. Bahkan, saat Sarah mulai tampil di serial televisi Friends, istana bereaksi cukup keras.

Putri Margaret yang tidak lain saudara dari Pangeran Andrew konon bahkan mengirimkan karangan bunga yang berisi “Anda berbuat lebih banyak untuk membuat malu keluarga (istana) dari yang dibayangkan.”

Masih akur

Meskipun telah bercerai, namun pasangan ini tetap menjadi teman dan sahabat baik seperti awal mereka bertemu. Hal ini dibenarkan oleh anak mereka sendiri, Putri Eugenie yang menyebutkan bahwa “Mereka adalah pasangan cerai terbaik yang saya kenal.”

Sayangnya, Pangeran Andrew yang masih menerima Sarah tidak dilakukan oleh saudara-saudara Pangeran Andrew, termasuk Pangeran Charles. Hal tersebut dibuktikan ketika Pangeran Charles tidak menemui Sarah di makan malam pernikahan Pangeran Harry dan Meghan Markle.

Aturan kerajaan

Jika Pangeran Andrew ingin menikah lagi, ia tidak memerlukan izin dari istana karena menurut Undang-Undang Perkawinan Kerajaan tahun 1772, enam orang pertama di garis suksesi, yakni Pangeran Charles, Pangeran William, Pangeran George, Putri Charlotte, Pangeran Louis, dan Pangeran Harry yang masih membutuhkan izin menikah.

(Baca juga: Penampilan 10 Seleb Hollywood yang Bangga dengan Kulit Asli Mereka)