Film ‘Rompis’, Menjamin Penonton Remaja Bakal Dibuat Super Baper!

By Indah Permata Sari, Jumat, 20 Juli 2018 | 17:58 WIB
Rompis (foto : Instagram @film_rompis)

Rompis atau singkatan dari Roman picisan, adalah remake dari film yang dulu pernah tayang di tahun 1980. Fyi, Roman Picisan juga pernah dibuat versi sinetronnya yang tayang di RCTI, dan kini juga dibuat film versi generasi milenial.

Judul Ganti Jadi Rompis

Rompis

Mungkin awalnya kita bingung ya, Rompis itu maknanya apa. Namun ternyata, Rompis ini adalah singkatan dari ‘Roman Picisan’. Judulnya diganti, karena kata Roman Picisan sudah sangat banyak content-nya di internet. Sehingga, dibuat judul yang lebih unik, agar memudahkan kita dalam mencari info tentang ‘Rompis’ ini.

Sinopsis

Rompis berkisah mengenai kisah Roman (Arbani Yasiz) yang melanjutkan kuliah di belanda bersama dengan Sam (Umay Shahab) dan terpaksa terpisah jarak dengan Wulan (Adinda Azani).

Roman dan Wulan awalnya hubungannya baik-baik saja, hingga hadir sosok Meira (Beby Tsabina), seorang mahasiswi yang menjadi sahabat baru Roman di Belanda. Puisi-puisi romantis dari Roman juga enggak mempan nih bikin Wulan yakin akan perasaan Roman, terlebih setelah Roman bikin puisi buat Meira!

7 Film Indonesia yang Diangkat dari Cerita Wattpad. Sudah Nonton?)

Banyak Adegan Bikin Baper

Meskipun enggak mau kasih bocoran adegan, namun para pemain utama di film ini kompak bilang akan ada banyak adegan yang bikin kita baper. Film ini memang dibuat untuk remaja, dan gombalan serta adegan romantis juga relate banget sama apa yang terjadi di kehidupan remaja saat ini.

Bagi kamu yang penasaran pengin nonton film Rompis, film ini akan tayang di bioskop mulai tanggal 16 Agustus 2018.

Supaya enggak penasaran, lihat trailer-nya dulu yaa.