Selain jerawat, bekas gigitan nyamuk yang membengkak di wajah sering membuat kita merasa terganggu ya, girls! Apalagi, kalau benjolan tersebut menjadi besar saat kita ingin hangout.
Eits, tapi enggak perlu khawatir 5 langkah makeup ini dapat membantu kita menutupi bekas gigitan nyamuk di wajah.
(Baca juga: Gunakan 3 Cara Ini Untuk Menutupi Jerawat Tanpa Perlu Makeup!)
1. Gunakan primer
Langkah pertama dari setiap makeup adalah mengaplikasikan primer terlebih dahulu agar makeup kita lebih tahan lama, lembut, dan merata. Ini penting banget, terutama kalau kita punya bekas gigitan nyamuk yang super besar!
2. Samarkan dengan color corrector concealer
Selanjutnya, gunakan color corrector concealer berwarna hijau untuk menyamarkan warna kemerahannya. Kita juga bisa menggunakan warna yang sama untuk menutupi jerawat dan kemerahan pada wajah, lho!
3. Gunakan foundation matte
Kalau masalah kita adalah tentang gigitan nyamuk, ada baiknya kalau kita menggunakan foundation dengan formula matte. Ini karena foundation dengan hasil yang dewy malah akan menarik perhatian orang-orang ke wajah kita, lho!
4. Tutupi dengan concealer
Masih melihat warna kemerahan? Aplikasikan concealer dengan warna kulit untuk menutupinya dengan lebih baik. Kita juga bisa sekalian menggunakan concealer ke bagian hidung, tengah dagu, dan dahi untuk memberikan dimensi pada wajah kita!
5. Selesaikan dengan translucent powder
Setelah gigitan nyamuk tertutupi dengan baik, ada baiknya kita menggunakan translucent powder ke wajah kita biar makeup benar-benar tahan lama.
(Baca juga: Enggak Nyaman dengan Kumis Kita? Ikuti 5 Langkah Ampuh Menutupinya!)