Meskipun Sakit, Ini 5 Fakta Keren dan Insipiratif Tentang Fay Nabila!

By Kinanti Nuke Mahardini, Jumat, 3 Agustus 2018 | 11:15 WIB
foto: instagram.com/faynabilalxndr ()

Nama Fay Nabila kini menjadi sorotan publik ya, girls. Di tengah perannya dalam salah satu sinetron, Fay justru jatuh sakit. Konon, Fay yang awalnya menderita penyakit usus buntu justru mendapat perawatan yang tidak tepat hingga akhirnya pernah membuat dirinya terkena penyakit lever. Beruntung kini Fay sudah mendapat perawatan intensif. Jika banyak dari kita yang ingin tahu lebih lanjut tentang Fay Nabila, yuk intip fakta Fay Nabila. Berikut fakta tentang Fay Nabila yang wajib kita ketahui:

(Baca juga: 5 Geng Pertemanan Seleb Indonesia yang Berasal dari Film. Bikin Iri!)

Berkarier sejak usia muda

Nama Fay Nabila mulai dikenal publik sejak dirinya mengikuti salah satu ajang pencarian bakat bernama ‘Indonesia Mencari Bakat’. Saat mengikuti ajang pencarian bakat tersebut, Fay masih duduk di bangku Sekolah Dasar. Cewek kelahiran 11 Februari 2000 ini mendapat respon positif dari publik karena bakat menarinya yang sudah di atas rata-rata meskipun usianya masih muda. Faktanya, seluruh koreografi yang Fay tarikan saat mengikuti ajang pencarian bakat tersebut adalah hasil dari karyanya. Selain itu, gaya Fay yang swag dan menggemaskan membuat publik makin menyukainya. Sayangnya, langkah Fay harus terhenti di 8 besar.

Terjun di dunia akting

Setelah tersisih dari ajang pencarian bakat, Fay kembali ke kota asalnya, Surabaya. Saat itu, Fay yang baru berusia 10 tahun melanjutkan pendidikannya. Tiga tahun kemudian, Fay mulai terjun di dunia akting. Sinetron pertamanya di tahun 2013 ialah Bersama Meraih Mimpi sedangkan film layar lebar pertama yang dibintangi oleh Fay adalah Hasduk Berpola. Hingga di tahun 2018, sudah ada 9 film, FTV, dan sinetron yang dibintangi oleh Fay. Hal ini merupakan prestasi yang cukup membanggakan karena dari awal Fay masuk ke industri entertainment bukan sebagai aktris ditambah di usianya yang masih muda sudah banyak film yang ia bintangi.

Selalu mampu keluar dari zona nyaman

foto: instagram.com/faynabilalxndr

Keputusan Fay untuk menjajal dunia akting dan bukan selamanya sebagai dancer membuat kita pantas menyebut sosok Fay yang cukup inspiratif karena mampu keluar dari zona nyaman. Di tahun 2014, Fay sendiri pernah berperan dalam sinetron berjudul Bidadari Takut Jatuh Cinta. Perannya sebagai Mona, sosok yang antagonis. Meskipun sosoknya dalam film yang menyebalkan, namun nama Fay Nabila makin dikenal publik sebagai aktris yang berbakat.

(Baca juga: 4 Pasangan Seleb Indonesia yang Konon Putus Karena Isu Selingkuh)

Seleb serba bisa

Enggak hanya sebagai aktris dan dancer saja, namun Fay Nabila juga merupakan seorang penyanyi, rapper, koreografer, dan juga model. Terbukti di instagram miliknya, Fay terlihat banyak menerima endorse yang membuktikan bahwa dirinya juga pegiat industri kreatif.

Enggak akan meninggalkan dance

Meskipun sudah banyak berkarier di banyak sektor industri hiburan, namun Fay Nabila sepertinya enggak akan pernah meninggalkan bidang yang membesarkan namanya. Hingga kini, terbukti Fay masih rajin melakukan dance bersama dengan teman-temannya.

Kesimpulannya, Fay Nabila merupakan salah satu seleb Indonesia berbakat dengan sejumlah prestsi. Semoga Fay Nabila segera sembuh terbebas dari penyakitnya agar bisa kembali beraktivitas ya, girls.

(Baca juga: 5 Momen Hangat dan Mengharukan Seleb Indonesia dengan Saudara Mereka)