Skinny Eyebrow Diprediksi Bakal Jadi Tren Makeup Terbaru di 2018

By Jana Miani, Selasa, 7 Agustus 2018 | 19:10 WIB
(Foto: metro.co.uk)

Jika di tahun 2010an alis yang tebal seperti Cara Delevigne dan Lily Collins jadi idaman, nampaknya sekarang tren alis mulai berganti dan alis tipis mulai muncul kembali. Alis tipis ini ngehits di tahun 90an yang dipopulerkan oleh Gwen Stefani, Pamela Anderson dan Kate Moss. Di tahun 2018, skinny eyebrow ini diprediksi bakal menjadi tren kembali setelah Rihanna menggunakan riasan ini untuk September Issue Majalah British Vogue. 

(Baca juga: Ikuti 6 Langkah Merapikan Alis dengan Pinset Secara Tepat & Benar!)

Gwen Stefani

Kate Moss

(Baca juga: 8 Eyebrow Maskara di Bawah 80 Ribu Supaya Alis Tebal Seperti Joy ‘Red Velvet’)

Riasan alis Rihanna sendiri sebenarnya sangat ekstrim dan agak sulit ditiru untuk sehari-hari, tapi jika kita ingin mencobanya dengan melakukan optical illusion. Kemudian saat membentuk alis, kita perlu menyisir alis ke arah samping jangan ke atas, karena dengan cara itu kita dapat membuat alis yang tampak lebih kecil dan tipis.

Namun, tren ini sebenarnya menuai kontroversi di Amerika Serikat karena skinny eyebrow sempat menjadi fashion statement dari geng perempuan dari Amerika Latin yang disebut 'chola'. Geng ini dikonotasikan negatif oleh beberapa orang terutama orang Meksiko dan Amerika Latin lainnya.

(Baca juga: Yuk, kenalan dengan 4 Jenis Makup Alis yang Harus Kita Tahu!)