Ketahui 4 Jenis Eyeshadow yang Bisa Kita Pakai Sesuai dengan Kebutuhan

By Marcella Oktania, Senin, 13 Agustus 2018 | 21:05 WIB
eyeshadow (thatgracegirl.com)

Biar tampilan mata kita lebih stunning, kita pasti menggunakan makeup mata, khususnya eyeshadowDengan warna eyeshadow yang keren, kita bisa tampilan lebih kece, lho!

Nah, ada baiknya kita juga mengetahui berbagai jenis eyeshadow yang bisa kita sesuaikan dengan kebutuhan dan tampilan kita!

(Baca juga: 3 Langkah yang Harus Diperhatikan Saat Memakai Satu Warna Eyeshadow)

1. Powder

powder eyeshadow

Buat kita pemilik kulit berminyak, enggak ada salahnya selalu menggunakan eyeshadow powder yang bakalan menempel dengan bagus di kelopak mata kita. Eyeshadow powder juga bakal membuat tampilan kita lebih natural dan gampang banget dibaurkan.

2. Loose powder

loose powder eyeshadow

Berbeda dengan powder, loose powder biasanya lebih gampang diaplikasikan dengan tahan lama. Selain itu, warnanya juga bisa sangat lembut ataupun intens. Sama seperti powder, loose powder juga cocok buat kulit berminyak. Loose powder juga bagus untuk dipakai pada malam hari. 

3. Cream

cream eyeshadow

Eyeshadow cream biasanya lebih shimmery dan lebih tahan lama daripada jenis powder. Namun, banyak orang berpikir kalau eyeshadow cream lebih gampang tercoreng.

4. Stick/crayon

stick/crayon eyeshadow

Eyeshadow stick/crayon biasanya selalu berwarna intens. Bisa juga digunakan sebagai eyeliner, lho. Jenis eyeshadow stick/crayon sangat cocok buat kita yang suka hal praktis, karena enggak perlu brush lagi saat mengaplikasikannya.

(Baca juga: Bingung Pakai Eyeshadow atau Eyeliner Dulu? Ketahui Jawabannya, Yuk!)