Salah satu rahasia suksesnya sebuah film adalah chemistry yang kuat di antara dua pemeran utamanya.
Chemistry tersebut akan membuat adegan yang dimainkan terasa lebih nyata dan mampu membuat yang menonton ikut terbawa perasaan.
Padahal dalam kehidupan aslinya, seleb-seleb Indonesia ini enggak ada yang mengaku pacaran beneran.
Ini 5 pasangan Indonesia yang punya chemistry kuat pas main film bareng tapi enggak pernah pacaran.
(Baca juga : 5 Seleb India Cowok yang Muda dan Visual Menawan. Idola Baru!)
Dimas Anggara - Michelle Ziudith
Kita pasti setuju kalau Dimas Anggara dan Michelle Ziudith kayaknya akan jadi pasangan yang serasi kalau beneran pacaran. Bisa dilihat dari film-film mereka di antaranya London Love Story trilogy dan Magic Hour.
Sayangnya, dalam kehidupan nyata, mereka berdua hanya berteman akrab dan Michelle juga sudah punya pacar.
Kevin Julio - Jessica Mila
Keviin Julio dan Jessica Mila terlebih dahulu sering terlibat dalam satu produksi sinetron. Kalau lagi akting, keduanya serasi banget jadi pasangan.
Tapi di luar itu, Kevin dan Jessica sudah sahabatan sejak lama dan enggak pernah terlibat cinta lokasi.
(Baca juga : 11 Potret Keakraban Gritte Agatha dan Brisia Jodie. Kompak Banget!)
Chicco Jerikho - Lala Karmela
Keduanya baru saja terlibat bareng dalam film Bukaan 8 dan kita bisa lihat mereka membawa perannya dengan baik banget.
Chemistry yang kuat banget di antara Chicco dan Lala sampai bisa membuat kita berasumsi kalau mereka beneran pacaran.
Adipati Dolken -Maudy Ayunda
Akting mereka dalam film Malaikat Tanpa Sayap dan Perahu Kertas bisa banget bikin kita baper. Banyak yang mengharapkan mereka pacaran beneran.
Tapi kenyataannya kemesraan mereka hanya sebatas di film aja, girls!
(Baca juga : 6 Pasang Seleb Hollywood Ini Membuktikan Cinta Enggak Memandang Ras)
Reza Rahadian - Adinia Wirasti
Love-hate relationship yang membuat kita gemes sendiri melihat akting Reza Rahadian dan Adinia Wirasti di film Kapan Kawin bikin mereka jadi pasangan yang favorit.
Chemistry mereka kembali terbukti lewat film Critical Eleven. Keduanya klop banget!
(Debora Gracia)