Jangan Pernah Simpan 6 Produk Kecantikan Ini di Kamar Mandi!

By Marcella Oktania, Selasa, 28 Agustus 2018 | 20:40 WIB
sikat gigi di kamar mandi (thespruce.com)

Punya kebiasaan menyimpan barang-barang kecantikan di dalam kamar mandi? Coba pikir ulang!

Ternyata, perubahan temperatur di kamar mandi, dari kering, basah, hingga lembap bisa membuat produk-produk kecantikan kita malah semakin enggak awet dan cepat rusak!

Makanya, jangan pernah menyimpan 6 produk kecantikan ini di dalam kamar mandi, ya!

(Baca juga: 5 Produk Kecantikan Ini Sebaiknya Kita Simpan di Kulkas Agar Lebih Awet)

1. Kuteks

kuteks

Temperatur di kamar mandi akan selalu berubah-ubah. Oleh karena itu, kuteks sama sekali enggak bisa ditempatkan dalam kamar mandi. Kalau temperatur terus berubah, bukan enggak mungkin kuteks bakalan terpisah dan cepat rusak!

2. Makeup

makeup

Perubahan temperatur pada kamar mandi juga bisa bikin makeup jadi cepat rusak dan terpisah, khususnya makeup dalam bentuk liquid dan gel. Jadi kalau pengin makeup tahan lama, simpan dalam ruangan dengan temperatur yang tetap dan adem ya.

3. Parfum

parfum

Parfum juga enggak boleh disimpan dalam kamar mandi. Alasannya adalah karena parfum bisa teroksidasi kalau temperatur tempatnya disimpan enggak pernah stabil!

4. Perhiasan

perhiasan emas

Jangan pernah menyimpan perhiasan kita dalam kamar mandi, apalagi kalau perhiasan tersebut terbuat dari emas dan perak asli. Ini karena emas bakalan cepat berkarat pada tempat yang sering berubah-ubah temperaturnya dan lembap.

5. Pisau cukur

pisau cukur

Memang paling bagus mencukur bulu yang enggak kita inginkan sesaat setelah selesai mandi. Tapi, bukan berarti kita harus menyimpan pisau cukur di dalam kamar mandi juga, lho. Ada baiknya kita jangan menyimpan di dalam kamar mandi, karena bisa menyebabkan pisau cukur cepat berkarat dan tumpul. 

6. Skincare

skincare

Sama seperti makeup, skincare yang disimpan dalam kamar mandi bakalan bikin bentuknya terpisah dan cepat rusak! Bukannya membuat kulit kita semakin sehat, malah membuat kulit kita semakin bermasalah dengan skincare yang ditaruh di dalam kamar mandi, lho.

(Baca juga: Coba Gantikan 5 Produk Kecantikan Ini Saat Musim Kemarau!)