Favorit Semua! Ini Main Vocal Terbaik di Kpop Generasi Ke-3!

By Indah Permata Sari, Senin, 3 September 2018 | 12:05 WIB
Jungkook 'BTS' (foto : dispatch)

Di satu grup Kpop, tiap member memiliki perannya maisng-masing yang pastinya berbeda satu sama lain. Termasuk kalau yang suaranya bagus, enggak semuanya bisa jadi main vocal.

Beberapa nama idol ini diyakini merupakan idol dengan kemampuan bernyanyi yang sangat baik di grup Kpop yang sekarang ini masih aktif.

Dilansir dari laman kpopmap.com, ini dia main vocal terbaik di Kpop generasi ke-3. Favorit semua!

Chen ‘EXO’

Chen 'EXO'

Suara yang dimiliki oleh Chen lovable banget, sehingga sering juga suaranya dipakai untuk dijadikan soundtrack drama Korea. Suara Chen bisa sangat seimbang antara suara yang kuat, dengan suara yang cocok untuk ballad.

Ken ‘VIXX’

Ken ‘VIXX’

Suara yang dimiliki Ken sangatlah unik dan kuat, sehingga suaranya ini sangat cocok untuk digunakan di drama musical. Enggak heran deh kalau kita bakalan merasa kagum banget mendengarkan Ken yang lagi nyanyi live di atas panggung.

BACA JUGA: 6 Lagu Kpop yang Berhasil Bertahan di Charts Selama Satu Tahun. Keren!

Ki Hyun ‘Monsta X’

Ki Hyun ‘Monsta X’

Ki Hyun termasuk idol Kpop yang underrated, karena enggak banyak yang tahu kalau sebenarnya Ki Hyun memiliki suara yang sangat bagus. Emosi dari suara Ki Hyun juga dapet banget, sehingga bisa bikin kita baper mendengar suaranya menyanyikan lagu mellow.

DK ‘SEVENTEEN’

DK ‘SEVENTEEN’

Memiliki suara yang dengan ciri khas yang unik, meskipun ada banyak sekali member SEVENTEEN, kita masih bisa mengenal dengan jelas suara yang dimiliki oleh DK.

BACA JUGA: 20 Lagu Kpop yang Cocok Kita Dengarkan Saat Patah Hati. Sedih!

Jungkook ‘BTS’

Jungkook 'BTS'

Jungkook punya suara yang sangat lembut, dan di saat-saat tertentu suaranya juga bisa jadi sangat powerful. Jujur saja suara unik Jungkook sangat menarik di lagu-lagu BTS.

Taeil ‘NCT’

Taeil ‘NCT’

Taeil adalah salah satu idol yang memiliki suara yang sangat bagus. Suara yang dimiliki Taeil sangat indah dan mengingatkan kita akan suara yang dimiliki seniornya, Kyuhyun ‘Super Junior’.