Dalam 24 jam pertama, pewarna rambut akan terserap ke batang rambut dan sisanya akan teroksidasi.
Pada 24 jam selanjutnya, pewarna rambut akan semakin menyatu dengan rambut kita.
Nah, kalau kita keramas atau membasahi rambut sebelum 48 jam, kemungkinan besar warna rambut kita bakalan lebih cepat menghilang!
3. Perhatikan produk perawatan rambut yang kita pakai
Usahakan jangan memakai sampo dan conditioner dengan tujuan clarifying dan menghilangkan ketombe.
Ini karena produk tersebut punya bahan kimia yang tinggi untuk membersihkan kulit kepala dan rambut, termasuk meluruhkan warna rambut kita.
Kita juga harus menghindari hair mask yang tebal dan rich, karena akan terserap ke rambut kita, menyatu dengan pewarna rambut, dan keduanya ikut luruh begitu dibilas.
Ada baiknya kita juga harus menghentikan sementara pemakaian perawatan rambut dengan minyak.
Baca Juga: Inilah 10 Vitamin Rambut Untuk Mengatasi Rambut Kering dan Mengembang
4. Hindari klorin dan lingkungan kotor