Lipstik matte memang lagi booming banget dan disukai banyak orang. Ini karena tampilannya terlihat lebih rapi dan elegan!
Masalahnya, lipstik matte itu bisa membuat bibir kering dan pecah-pecah kita semakin terlihat. Bibir kita jadi malah enggak sehat, girls.
Biar hal ini enggak terjadi, solusinya adalah memakai lipstik matte khusus untuk bibir kering, seperti 4 rekomendasi lipstik matte berikut ini!
Baca Juga : 3 Tips Mencari Lipstik Matte yang Enggak Membuat Bibir Kering
1. Purbasari Color Matte Lipstick - Rp 35.000
Berbeda dari lipstik matte pada umumnya, tekstur Purbasari ini agak creamy dan setelah mengering memang bakalan terlihat lebih matte, walaupun enggak bakalan bikin bibir kita jadi kering, deh! Ada 15 warna yang tersedia dan semuanya pigmented banget serta tahan lama di bibir kita!
2. Wardah Intense Matte Lipstick - Rp 40.000
Enggak suka dengan tampilan super matte yang malah bikin garis bibir kita terlihat? Wardah Intense Matte Lipstick jawabannya! Kita bisa mendapatkan bibir matte dengan sedikit glossy yang bikin bibir lebih lembap, deh! Tersedia juga dalam 12 warna yang semuanya cocok buat kulit orang Indonesia.
3. Mineral Botanica Soft Matte Lip Cream - Rp 60.000
Lipstik dari Mineral Botanica ini sebenarnya teksturnya agak cair, tapi kental dan pigmented banget. Selain itu, setelah kering sempurna, bakalan terasa ringan dan enggak lengket di bibir. Kerennya lagi, bisa bikin bibir kita tetap terasa lembap, walaupun tampilan bibir kita matte, cocok buat bibir kering pecah-pecah!
4. Wet n Wild Megalast Liquid Catsuit Matte Lipstick - Rp 75.000
Dengan kemasan yang manis, liquid lipstik Wet n Wild ini bakalan ngasih tampilan matte yang enggak membuat bibir kita terlihat kering. Bakalan bertahan 3-4 jam dan baru mulai perlahan-lahan menghilang tanpa membuat bibir terkesan mengelupas. Terasa ringan dan enggak lengket di bibir juga, lho!
Baca Juga : 5 Lipstik Matte Lokal Warna Nude yang Cocok Kita Gunakan Sehari-hari!