Ulang Tahun ke-13, Inilah 5 Sub Unit Super Junior. ELF Wajib Tahu!

By Septi Nugrahaini Rahmawati, Selasa, 6 November 2018 | 11:25 WIB
Super Junior (Instagram.com/superjunior)

Cewekbanget.id - Happy Anniversary ke-13 'Super Junior'!

Yup, hari ini tepat pada 6 November 2005 silam, 'Super Junior' debut dengan 13 member.

Punya banyak member, Super Junior juga punya banyak sub-unit lho, girls. Apa aja? Yuk cari tahu!

Baca Juga : Lee Jong Suk Dideportasi dari Indonesia, Agensi Bakal Tuntut Promotor!

Super Junior- K.R.Y

Super Junior- K.R.Y

Ini adalah sub-unit resmi pertama Super Junior yang dibentuk pada 5 November 2006.

'K.R.Y' merupakan singkatan dari 3 nama member vokalis utama mereka, yaitu Kyuhyun, Ryeowook, dan Yesung. Jadi, lagu-lagu 'Super Junior' unit ini lebih banyak bergenre ballad.

Sub-unit ini juga punya konser solo lho, yaitu untuk Asia Tour dan Japan Tour.

Baca Juga : 9 Fakta Insiden Aktor Lee Jong Suk Dideportasi dari Indonesia

Super Junior- T

Super Junior- T

'Super Junior- T' adalah sub-unit 'Super Junior' yang menyanyikan lagu-lagu genre Trot.

Sub-unit ini dibentuk pada 2007 oleh Leeteuk, Heechul, Kangin, Shindong, Sungmin, dan Eunhyuk.

Lagunya yang paling terkenal dari sub-unit adalah Rokuko yang mampu menjadi best seller di Korea dengan penjualan 46 ribu copy di akhir tahun 2007.

Baca Juga : Benarkan Teh Detox Bisa Bikin Kurus? Ini Jawaban yang Sesungguhnya!

Super Junior- M

Super Junior- M

'Super Junior- M' atau 'SJ-M' adalah sub-unit 'Super Junior' yang fokus promosi ke Cina yang dibentuk pada 2008. Sub-unit ini jadi grup pertama yang punya member Cina dan Korea lho, girls.

Membernya adalah Hang Geng, Sungmin, Donghae, Eunhyuk, Siwon, Ryeowook, Kyuhyun, dan dua member Cina Zhou Mi dan Henry Lau.

Tapi pada April 2018, Henry hengkang dari SJ-M dan membuat agensi sendiri.

Sub-unit ini jadi salah satu unit yang paling sukses dari Super Junior. Leader unit ini adalah Han Geng, yang telah hengkang dari Super Junior pada 2009 lalu dan Sungmin jadi leader penggantinya meskipun enggak ada konfirmasi resmi dari agensi.

Baca Juga : 8 Hal yang Sering Kita Dengar Soal Depresi Ini Ternyata Hanya Mitos!

Super Junior- H

Super Junior- H

Sub-unit ini adalah 'Super Junior- Happy' yang dibentuk pada 2008 yang hits dengan lagu Cooking? Cooking!, Pajama Party, dan Victory Korea.

Member dari unit ini adalah Leeteuk, Yesung, Kangin, Shindong, Sungmin, dan Eunhyuk.

Baca Juga : 10 Momen Romantis Naufal Samudra dan Pacarnya, Jennifer Coppen!

Super Junior- D&E

Super Junior D&E

Nah, kalau ini adalah sub-unit 'Super Junior' yang paling aktif untuk saat ini. Unit ini adalah duo antara Donghae dan Eunhyuk.

Enggak cuma album Korea, unit ini juga merilis album Jepang dan telah beberapa kali menggelar konser solo di berbagai negara termasuk tur Jepang.

'D&E' dibentuk pada 2011 dan langsung hits dengan lagu Oppa, Oppa sampai saat ini.

Tahun ini, 'D&E' merilis Bout You dan sedang dalam rangkaian konser tur Jepang.

Sub-unit mana nih yang paling ditunggu comebacknya, ELFs? (*)