Cewekbanget.id – Punya rambut lepek dan berminyak tentu sangat mengganggu, terutama untuk penampilan kita ya, girls!
Selain mengganggu penampilan, rambut lepek dan berminyak juga bikin kita enggak nyaman.
Lalu bagaimana cara mengatasi rambut lepek dan berminyak?
Yaps, keramas adalah pilihan kalau rambut kita lepek dan berminyak namun keramas setiap hari juga enggak dianjurkan karena terlalu sering terpapar bahan kimia juga enggak baik untuk rambut.
Selain itu terlalu sering keramas juga bisa membuat rambut kering.
Makanya, pilihan terbaik untuk mengatasi rambut lepek dan berminyak ialah menggunakan masker dan dry shampoo.
Jangan khawatir masker dan dry shampoo ini instan, soalnya kita bisa membuat masker dan dry shampoo dengan bahan yang ada di dapur.
Berikut DIY rambut lepek dan berminyak dengan bahan yang bisa kita dapatkan di dapur:
Baca Juga : Lipstik Ternyata Berbahaya, Terutama Saat Tertelan! Ini 3 Bahayanya!
Masker sekaligus shampoo Lidah buaya
Sejak dahulu lidah buaya dipercaya memiliki banyak manfaat, termasuk menghilangkan minyak berlebih di kulit kepala.
Enggak hanya itu, lidah buaya juga membantu mengeluarkan kotoran yang ada di kulit kepala.
Lidah buaya juga memberi nutrisi pada akar rambut kita.
Cara membuat DIY menjadi masker sekaligus shampoo sangat mudah.
Pertama campurkan getah lidah buaya dan sari lemon dalam wadah, masing-masing satu sendok makan.
Setelah diaduk, aplikasikan pada rambut kita dan biarkan beberapa menit.
Berikutnya, bilas shampoo sekaligus masker yang telah kita buat.
Masker dan shampoo ini bisa digunakan sekitar 3 hingga 5 kali tetapi jangan lupa simpan di kulkas, ya.
Dry shampoo buatan sendiri
Untuk menggunakan rambut lepek, kita bisa menggunakan dry shampoo yang juga bisa dibuat sendiri.
Bahan-bahan dry shampoo tersebut ada tepung jagung, cocoa powder, baking soda, essential fragrance oil, gram, dan wadah.
Siapkan 2 sendok makan tepung jagung, 1 sendok makan cocoa powder dan baking soda, 1 sendok the essential fragrance oil, ½ sendok makan garam.
Setelah bahan disiapkan, campurkan semua bahan dan aduk.
Setelah siap, dry shampoo buatan kita digunakan seperti biasa.
Untuk shampoo sekaligus masker bisa digunakan setiap hari, begitu pula dengan dry shampoo.
Bye rambut lepek dan berminyak! (*)
Baca Juga : Berjuta Manfaat DIY Minyak Kopi Untuk Rambut, Kulit & Kecantikan!
Penulis | : | Kinanti Nuke Mahardini |
Editor | : | Kinanti Nuke Mahardini |
KOMENTAR