Cewekbanget.ID – Apa yang biasanya kita lakukan saat sedang bosan, girls?
Untuk kita yang sedang bosan dan bingung akan melakukan apa, coba lakukan kegiatan positif seperti membaca buku yuk, girls.
Enggak perlu buku yang berat dan mengursa pikiran tetapi novel remaja dengan cerita favorit bisa banget kita baca.
Apalagi untuk kita yang masih remaja, selain menyenangkan membaca buku juga bisa mengurangi stres dan mengasah otak, lho!
Lalu novel apa yang punya cerita keren dan bisa kita baca di waktu luang, ya?
Berikut 7 rekomendasi novel remaja yang bisa kita baca untuk mengisi waktu luang:
I Love You So Mochi
Novel karya Sarah Kuhn ini jadi novel seru pertama yang wajib dibaca.
Bercerita tentang kehidupan cewek remaja bernama Kimi yang duduk dibangku akhir SMA di Amerika.
Kimi sebenarnya memiliki cita-cita namun cita-cita tersebut ditentang oleh sang ibu.
Hal ini akhirnya membuat Kimi memutuskan untuk pergi ke Jepang.
Di Jepang, Kimi mengalami petualangan dan kisah manis dengan cowok berpakaian sebagai maskot mochi.
Kisah manis keduanya dan pelajaran hidup dari Kimi bisa kita ambil nih, girls.
The Princess and the Fangirl
Kalau kita suka dengan kisah ala kerajaan, novel The Princess and the Fangirl karya Ashley Poston ini wajib kita baca.
Menceritakan tentang Imogen Lovelace, remaja yang ingin menyelamatkan karakter favoritnya yaitu Princess Amara dari Starfield agar tidak terbunuh dalam film berikutnya.
Padahal aktris yang memerankan Princess Amara, Jessica Jones, juga memiliki keinginan lepas dari perannya sebagai Princess Amara.
Keduanya enggak sengaja bertemu dan bertukar tempat.
Tujuannya ialah mencoba mendapatkan apa yang mereka inginkan selama satu pekan.
Akankah Imogen dan Jessica berhasil mendapatkannya?
If I'm Being Honest
Bagi sebagian orang, masa SMA menjadi masa sekolah yang paling menyenangkan.
Sayangnya hal tersebut enggak dimanfaatkan dengan baik oleh Cameron.
Ia menghabiskan masa SMA dengan menjadi queen bee, bahkan Cameron suka memperlakukan orang lain dengan jahat.
Namun perlakuan Cameron berubah saat cowok yang ia taksir melihatnya sedang melakukan bully pada orang lain.
Sejak saat itu, Cameron berusaha berubah menjadi cewek baik.
Ia bahkan memutuskan berteman dengan orang-orang yang pernah dirinya tindas.
Berhasilkah Cameron menjadi perempuan baik seutuhnya?
Ditulis oleh dua penulis sekaligus, novel ini wajib ada didaftar bacaan kita, girls!
Hot Dog Girl
Beberapa siswa ingin menghabiskan musim panasnya dengan sempurna.
Hal ini juga diinginkan oleh Elouise Parker atau dipanggil Lou.
Lou memutuskan menghabiskan musim panasnya dengan bekerja di Magic Castle Playland.
Sayangnya, Lou kemudian menyadari kalau musim panasnya enggak berjalan sesuai rencana karena ia diharuskan memakai kostum hot dog.
Bukan hanya harus menggunakan kostum hot dog, Lou bahkan menemukan cowok yang ditaksirnya berkencan di Magic Castle.
Meski begitu, Lou belajar banyak hal karena ia menjadi lebih peduli dengan berusaha menyelamatkan Magic Castle Playland yang akan ditutup akhir musim panas.
I'm Not Dying with You Tonight
Campbell dan Lena merupakan dua senior yang sering bersama namun enggak berteman karena Campbell berkulit putih sedangkan Lena adalah orang Afrika-Amerika.
Pada suatu ketika, kekacauan masal tiba-tiba terjadi.
Meski enggak berteman dan punya sudut pandang yang sangat berbeda namun Campbell dan Lena harus saling mengandalkan satu sama lain agar bisa pulang dengan selamat.
Apakah mereka bisa melaluinya?
If You're Out There
If You’re Out There merupakan novel yang ditulis oleh Katy Loutzenhiser dan menceritakan persahabatan antara Zan dan Priya.
Cerita dimulai ketika Priya memutuskan pindah ke California dan menghilang yang meninggalkan sejuta pertanyaan kepada Zan.
Sebagai sahabat, Zan enggak diam begitu saja untuk mencari Priya.
Ia dibantu oleh cowok dari kelas Bahasa Spanyolnya yang bernama Logan untuk mencari teka-teki hilangnya Priya.
Berhasilkah dua sahabat ini kembali saling menemukan dan bersatu?
Opposite of Always
Novel terakhir yang wajib kita baca berjudul Opposite of Always karya Justin A. Reynolds.
Menceritakan tentang sepasang kekasih bernama Jack and Kate yang dipisah oleh kematian Kate.
Kate meninggal karena penyakit kelainan sel dalam tubuhnya.
Namun hal aneh mulai terjadi pada Jack dimana ia menemukan dirinya selalu kembali disaat pertama kali bertemu dengan Kate.
Kate yang terlihat sehat dan menawan.
Semuanya terulang terus menerus sampai Jack memang diharuskan memilih; mengulang namun menyakitkan atau melepas untuk selamanya?
Mana yang akan dipilih Jack wajib kita temukan dalam novel ini ya, girls.
Ravica
(*)
Baca Juga: Enggak Nyangka! 5 Film Dongeng Disney Ini Punya Kesalahan yang Disengaja!
Penulis | : | None |
Editor | : | Kinanti Nuke Mahardini |
KOMENTAR