New normal yang mengharuskan kita bepergian dan beraktivitas menggunakan masker, membuat tren makeup berubah dan lebih memfokuskan riasan pada area mata yang enggak tertutup.
Kalau kita gemar memakai maskara, ada L’Oreal Paris Lash Paradise dengan hasil natural yang bisa kita coba. Keuntungan lain menggunakan produk maskara yang satu ini waterproof. Aman, deh!
Sedangkan untuk eyeshadow natural, Maybelline The Blushed Nudes Eyeshadow Pallete dengan 12 warna nude pink bisa kita gunakan. Kemasan praktis, mudah diaplikasikan, dan warna pink yang memang lagi jadi trend bisa kita gunakan agar tampilan mata lebih menarik, nih.
Lalu bagaimana kalau kita ingin memoles bibir agar enggak kering padahal tertutup masker?
Bisa banget, kok. Kita hanya harus memilih produk lipstik yang transfer proof dan dapat bertahan lama pada bibir.
Untuk itu, kita bisa mengkombinasikan Maybelline Superstay Matte Ink dan L’Oréal Paris Rouge Signature Liquid Lip dengan model ombre agar bibir tampak lebih cantik.
Warnanya enggak akan mudah terhapus gara-gara masker karena formulasi kedua lipstik tersebut yang enggak mudah hilang dari bibir.
Sama seperti Garnier dan L’Oréal, Maybelline Official Store yang ada di Lazada ini juga menyediakan banyak promo dan diskon. Berlaku sampai tanggal 30 Juni 2020, lho!
Yuk, cek di Maybelline Official Store di Lazada!
Tren Hair Color
Selain tren makeup dan skincare yang berubah menuju new normal, ada juga tren lain yang digemari karena karantina, nih. Apalagi kalau bukan mewarnai rambut sendiri di rumah.
Saat ini banyak banget lho, produk pewarna rambut yang mudah digunakan sendiri dengan berbagai pilihan warna yang kece seperti produk hair color dari L’Oréal dan Garnier.
Kalau kita tertarik untuk mewarnai rambut dengan pilihan warna yang cenderung netral tapi tetap menarik, kita bisa coba menggunakan L’Oréal Paris Excellence Crème Hair Color dengan shade range berkisar pada warna kecokelatan.
Sedangkan jika kita ingin warna yang lebih menantang, ada berbagai pilihan warna dari Garnier Color Naturals, mulai dari warna hitam dan cokelat hingga warna-warna terang seperti plum red, cranberry red, dan midnight blue.
Untuk perawatan rambut setelah diwarnai berkali-kali, kita bisa menggunakan produk extraordinary oil series dari L’oreal yang bisa disesuaikan dengan kebutuhan atau jenis rambut kita.
Penulis | : | Salsabila Putri Pertiwi |
Editor | : | Kinanti Nuke Mahardini |
KOMENTAR