CewekBanget.ID - Siapa nih di antara kalian yang merupakan penonton setia web drama Love Playlist?
Love Playlist Season 4 bakal punya lanjutannya dengan spin-off berjudul Dear.M.
Berbeda dari season sebelumnya, Dear.M akan ditayangkan di tv publik, yaitu KBS.
Baca Juga: Alasan Kenapa Tiap Zodiak Enggak Bisa Keluar dari Toxic Relationship!
Jajaran pemain untuk Love Playlist yang udah dikonfirmasi adalah Jaehyun 'NCT,' Park Hye Soo, Kim Sae Ron, dan Bae Hyun Sung.
Oiya, kisah cinta antara Seo Ji Mi (Kim Sae Ron) dengan Park Ha Neul (Bae Hyun Sung) juga akan dilanjutkan di season ini.
Sayangnya nih, Kim Sae Ron memutuskan untuk keluar dari produksi drama Dear.M.
Untuk kronologi lebih jelasnya, yuk cari tahu, girls!
Baca Juga: GEL-KAYANO 27, Rilisan Terbaru ASICS Buat Kita yang Hobi Lari!
Kim Sae Ron keluar dari 'Dear.M'
Pada 12 Oktober 2020, Gold Medalist mengumumkan jika Kim Sae Ron mundur dari Dear.M.
Agensi mengatakan kalau ada perbedaan visi antara Kim Sae Ron dengan pihak produksi.
Jadi, Kim Sae Ron memutuskan untuk keluar saat proses syuting udah dimulai, girls.
Baca Juga: 4 Pemain Among Us Dunia & Indonesia Terbaik yang Asyik Kita Tonton!
Noh Jung Ui dikabarkan gantikan Kim Sae Ron
Di hari yang sama, muncul rumor jika Noh Jung Ui yang sekarang lagi main di 18 Again masuk ke dalam lineup pemain drama Dear.M.
Namun, perannya dalam Dear.M belum dikonfirmasi, girls.
Karena waktunya yang pas dengan kabar keluarnya Kim Sae Ron, maka beredar rumor kalau Noh Jung Ui akan berperan sebagai Seo Ji Min.
Rumor alasan keluar dari drama
Melansir dari Ilgan Sports, alasan keluarnya Kim Sae Ron dari Dear.M karena urutan namanya dalam drama .
Jadi sesuai urutan untuk pemain utama Dear.M adalah Jaehyun 'NCT,' Park Hye Soo, Kim Sae Ron, dan Bae Hyun Sung.
Nah, di Korea Selatan, hal tersebut bukan masalah biasa karena cukup sensitif girls.
Dalam menuliskan urutan pemain, selain dari karakter yang diperankan juga dari lamanya berkarier di industri hiburan.
Baca Juga: 4 Zodiak dengan Keuangan Lancar di Pertengahan Bulan Oktober 2020
Walaupun Park Hye Soo lebih tua dari Kim Sae Ron, namun Kim Sae Ron adalah senior dalam karier keartisannya.
Kim Sae Ron debut pada 2009 sebagai aktris cilik di film Traveler sedangkan Park Hye Soo debut pada 2014 setelah mengikuti K-Pop Star 4 dan mulai akting tahun 2015 di drama Yong Pal.
Tentang 'Dear.M'
Drama ini bercerita tentang seorang berinisial 'M' yang dicari oleh semua orang di kampus setelah postingan tentang orang ini viral di komunitas online Universitas Seoyeon.
Dear.M rencananya akan tayang di paruh pertama tahun 2021.
Semoga permasalahannya segera selesai dan enggak mempengaruhi jalannya produksi drama ya, girls!
Baca Juga: 3 Masker Kunyit Terbaik yang Bisa Cerahkan & Hilangkan Bekas Jerawat
(*)
Penulis | : | Septi Nugrahaini Rahmawati |
Editor | : | Septi Nugrahaini Rahmawati |
KOMENTAR