CewekBanget.ID - Punya roti yang banyak di rumah?
Bosen cuma makan roti dengan selai aja?
Kita bisa coba olah roti kita menjadi french toast kekinian yang sangat gampang, lho!
French toast yang satu ini bakalan punya rasa yang gurih dan nikmat, pas untuk dijadikan sarapan ataupun jadi cemilan di sore hari.
Penasaran?
Yuk intip resep french toast mudah yang bisa kita bikin sekarang di rumah!
Baca Juga: Bosan Sarapan dengan Roti? Kreasikan Jadi 5 Menu Ini! Dijamin Enak
Siapkan:
View this post on Instagram
1. 2 helai roti tawar.
2. 150 ml susu cair rasa plain.
3. 1 butir telur.
4. 1 sdt vanilla.
5. 1-2 sdt kayu manis bubuk, sesuai selera.
6. 1-2 sdm mentega.
7. Garam dan gula secukupnya.
Baca Juga: Laper Tengah Malam? Yuk Ngemil 5 Makanan Bergizi & Mengenyangkan Ini!
Cara membuat french toast:
1. Tuangkan susu ke dalam mangkuk.
Tambahkan telur, vanilla, kayu manis bubuk, garam, dan gula. Lalu aduk hingga semua bahan merata.
2. Panaskan teflon dan tuang mentega ke dalamnya. Tunggu mentega hingga meleleh sempurna.
3. Celupkan roti tawar ke dalam mangkuk yang berisi susu. Baluri di kedua sisi dan goreng di teflon hingga matang di kedua sisinya.
4. Lakukan hal yang sama pada helaian roti tawar lainnya.
View this post on Instagram
5. Setelah semua roti matang sempurna, kalau masih ada cairan susu yang tersisa, kita bisa goreng dan buat orak-arik sebagai topping french toast.
6. Untuk menyajikannya, kita bisa tambahkan gula dan orak-arik. Kita bisa tambahkan topping lain, seperti buah, sirup mapel, taburan gula halus, hingga saus sambal.
French toast siap disantap!
Nah, karena kamu sudah tahu cara membuat french toast, waktunya kita membuatnya sendiri di rumah, girls!
(*)
Baca Juga: 4 Waktu Terbaik Makan Camilan Buat Jaga Berat Badan. Enggak Ngasal!
Penulis | : | Marcella Oktania |
Editor | : | Marcella Oktania |
KOMENTAR