Kecapekan
Memang kafein bisa memberikan tenaga ekstra pada tubuh dan menjadikan kita lebih fokus.
Namun keesokan harinya kita bakalan merasa lebih gampang capek dan males-malesan, karena efek kafein tersebut sudah menghilang dari tubuh kita.
Karena rasa capek yang berlebihan ini, kita jadi merasa perlu terus minum kopi atau kafein lainnya, yang menyebabkan kita jadi kecanduan!
Siklus ini enggak bakalan berhenti, deh!
Susah tidur
Walaupun bikin capek, tapi kafein juga bisa bikin kita susah tidur.
Faktanya menurut penelitian, kafein baru bakalan bekerja kurang lebih 3-5 jam setelah masuk ke tubuh kita dan efeknya bakalan bertahan hingga 9 jam!
Jadi kalau kita minum kopi atau jenis minuman kafein lainnya di sepanjang hari, jangan heran kalau malamnya kita jadi sulit tidur.
Sering buang air
Efek samping yang satu ini pasti sudah bukan rahasia lagi bagi penikmat kopi atau teh.
Kafein sendiri bisa menstimulasi kandung kemih kita, sehingga lebih gampang buang air kecil terus-menerus.
Makin tinggi dosis kafein yang kita konsumsi, makin sering pula kita bolak-balik kamar mandi!
Baca Juga: 3 Penyebab Bibir Berwarna Hitam Selain Kebiasaan Merokok dan Ngopi
Cantik yang Berkesadaran, ParagonCorp Ajak Beauty Enthusiast Terapkan Conscious Beauty Lewat Beauty Science Tech 2024
Penulis | : | Marcella Oktania |
Editor | : | Marcella Oktania |
KOMENTAR