CewekBanget.ID - Band indie-alternative, My Chemical Romance kembali hidup.
Yup, band ini sudah sempat bubar sejak tahun 2013 silam.
My Chemical Romance (MCR) kembali lagi dengan single baru mereka di tahun 2022 ini.
Tentu para fans sudah menunggu-nuggu saat sekarang ini tiba.
Rilis single baru
MCR diketahui aktif sampai tahun 2010 lalu, dan menyusul kabar bubarnya band tahun 2013.
Setelah itu tahun 2016 terdengar kabar kalau band MCR akan reuni dan comeback lagu baru, tapi nihil.
Baru di tahun 2022 ini fans bisa bernafas lega lantaran mereka benar-benar kembali.
MCR rilis lagu baru berjudul The Foundation of Decay, dan dirilis tanggal 12 Mei 2022.
Baca Juga: Akhirnya Comeback, Aliando Bakal Main Film Bareng Natasha Wilona
Fans sudah bisa mendengarkannya lewat beberapa platform streaming termasuk YouTube.
Genre lagu konsisten
Di lagu The Foundation of Decay mereka masih menyisipkan berbagai ciri khas.
Misalnya tema emo dan rock yang kental dalam lagunya, merasa nostalgia lagi.
Untuk generasi terkini yang belum kenal dengan lagu mereka, bisa banget mulai kepoin dari lagu terbarunya.
Perjalanan karya
Tahun 2010 lalu, jadi terakhir kalinya MCR merilis album.
Album terakhirnya itu diberi judul Danger Days: The True Lives of The Fabulous Killjoys.
Tapi empat tahun setelahnya, MCR masih sempat keluarkan album kompilasi.
Baca Juga: Xdinary Heroes Band Rock Baru JYP yang Baru Debut, Adiknya DAY6!
Album kopilasi berjudul My Death Never Stop You tahun 2014.
Merencanakan tour
Rilisnya lagu baru ini tentu saja pertanda baik untuk perjalanan karier band.
Dikatakan para member akan lakukan tour mengelilingi beberapa benua lagi.
MCR sudah berencana akan tour ke Inggris dan Eropa dimulai bulan Mei 2022.
Sementara itu untuk tour Amerika Utara dijadwalkan mulai 20 Agustus 2022.
Fyi, MCR sudah punya rencana aktif tour lagi sejak 2019 lalu, tapi terhalang pandemi COVID-19 di berbagai penjuru dunia.
Kini saatnya mereka kembali ke panggung!
Baca Juga: Bikin Ngakak, Ini 7 Cuitan Kocak Deobi Indonesia Tau THE BOYZ Konser Pas Idul Adha
(*)
Penulis | : | Tiara Harum Pramesti |
Editor | : | Tiara Harum Pramesti |
KOMENTAR