Gelombang pertama ujian nasional berbasis komputer (Computer Based Test) di SMAN 8 Pekanbaru sempat mengalami gangguan. Hal ini diakui Humas SMAN 8 Pekanbaru, Syamwar.
"Memang sempat error, tetapi alhamdulillah bisa dipulihkan oleh teknisi. Kendala teknis ringan, jawaban siswa masih tersimpan di programnya, jadi siswa bisa melanjutkan dan tak ada masalah, hanya sebentar," katanya pada Senin (13/4/2015).
Baca juga: Pelajar SMA Ini Mengerjakan Ujian Nasional 2015 di Rumah Sakit
Tidak terlalu mengganggu
Sementara itu, Siti Aisyah, siswa SMAN 8 Pekanbaru mengaku tidak terlalu terganggu dengan sistem yang error tadi. Ia mengatakan karena jawaban sebelumnya sudah tersimpan, ia lega.
"Katanya tadi memang error dari sananya, cuma bisa ditangani sama teknisinya, jadi kami bisa melanjutkan ujian," katanya.
Baca juga: Komentar Pelajar SMA Tentang Ujian Nasional 2015 Berbasis Komputer
(sari rezki/tribunnews.com, foto: reddit.com)
Penulis | : | Natasha Erika |
Editor | : | Natasha Erika |
KOMENTAR