Enggak selalu, clutch bag, tas mungil yang biasa kita pakai saat pesta tampil dengan full manik-manik atau bermaterial berat seperi snake skin atau anyaman rotan yang membuat tampilan kita terlihat dewasa. Kini, clutch bag hadir dengan berbagai motif, bentuk, warna serta detail seru yang bisa kita pakai enggak hanya untuk acara formal tapi bisa kita bawa buat melengkapi penampilan sehari-hari tanpa membuat kita terlihat dewasa.
W punya beberapa tips buat kita yang pengin tampil keren memakai clutch bag:
1. Buat kita yang pengin menjadikan clutch bag sebagai pusat perhatian, pilih clutch bag berwarna ataupun bermotif menarik, lalu padukan dengan outfit polos.
2. Karena ukurannya yang cenderung kecil, kita enggak perlu selalu repot menggenggamnya setiap saat, karena sudah banyak clutch bag yang dilengkapi dengan tali ataupun rantai untuk dipakai sebagai sling bag. Justru makin membuatnya menjadi bintang, he-he-he...
3. Sesuaikan material clutch bag dengan outfit yang kita pakai. Saat memilih tampil girly, clutch bag dengan aksen embellished berwarna pastel seru buat kita pakai dengan mini dress. Tampil edgy tapi pengin memakai clutch bag, bisa! Walaupun memakai outfit serba hitam, padukan clutch bag berwarna neon sebagai aksen yang catchy. Sulap tampilan simple jadi enggak biasa! Dengan menambahkan printed clutch bag buat menarik perhatian.
Yuk, intip beberapa koleksi clutch bag para street styler dunia yang pastinya unik dan super duper stylish!
sekar, foto: dok. www.whiwhatwear.com
KOMENTAR