Lihat orang lain punya pacar kok rasanya kita pengen juga ya. Ada sih cowok yang PDKT, tapi gimana kalau orang tua melarang pacaran? Apa sih alasannya? Sebenarnya, minimal ada tiga alasan orang tua larang kita pacaran. Eits, ketiga alasan ini semuanya mereka pertimbangkan untuk kebaikan kita, lho!
(Baca juga : Cara Meyakinkan Orang Tua Agar Mengizinkan Pacaran)
Takut
Pasti ada ketakutan dalam diri orang tua kita ketika melihat kita mau pacaran. Takut kita sakit hati, takut kita enggak fokus pelajaran, dan yang paling banyak ditakutkan adalah terjadi seks bebas. Wajar, soalnya belakangan ini gaya pacaran anak muda semakin meningkat. Itulah alasan terbesar kenapa orang tua melarang kita pacaran. Buat meyakinkan mereka, coba ajak bicara dan tunjukan kalau yang mereka takutkan enggak bakal terjadi.
Belum Cukup Umur
Bagaimana pun orang tua punya pengalaman yang lebih banyak dari kita. Enggak heran mereka bakal melarang kita pacaran saat kita belum cukup umur. Patokan cukup umur memang beda-beda, tapi biasanya orang tua punya alasan kenapa kita harus melewati batas umur tertentu. Pastinya berhubungan dengan kematangan emosi kita. Kalau di rumah kita masih manja dan minta tolong banyak hal sama orang tua, gimana mereka mau percaya kita buat pacaran?
(Baca juga : Apa Umur Kita Terlalu Muda Buat Pacaran Ya?)
Tau Sifat Pacar Kita
Orang tua pasti enggak mau kita pacaran sama cowok yang salah. Jadi kalau orang tua sudah melarang kita pacaran dengan satu cowok, itu pasti karena mereka tau sifat pacar kita. Sudah banyak cerita soal orang-orang yang enggak mendengarkan nasihat orang tuanya. Bisa-bisa kita malah sakit hati sama cowok itu. Jadi, pikirkan baik-baik nasihat orang tua soal pacar kita ya.
(Baca juga : Cara Mengatasai Orang Tua Yang Sensi Dengan Pacar)
(arsi, foto : datblondechick.wordpress.com, tumblr.com)
Penulis | : | Astri Soeparyono |
Editor | : | Astri Soeparyono |
KOMENTAR