L'oreal bersama Komisi Nasional Indonesia untuk UNESCO- Kementrian Pendidikan dan Kebudayaan, kembali menyelenggarakan FWIS (For Women in Science). Program ini diberikan untuk perempuan (maksimal berusia 37 tahun) yang aktif melakukan penelitian. Sebagai kick off program yang dimulai pada April 204 ini, L'oreal mengadakan talk show bertema Science Rock.
Diakui internasional
Setiap tahunnya L'Oréal memberikan penghargaan berupa beasiswa FWIS National kepada para peneliti perempuan muda untuk kategori Life Science dan Material Science senilai masing-masing Rp80 juta kepada setiap pemenang. Hingga kini, L'Oréal telah memberikan beasiswa kepada 34 fellows untuk melakukan proyek penelitian, dimana 5 diantaranya telah diakui secara internasional.
"Ketika kakek saya meninggal akibat penyakit kanker, saya termotivasi untuk mempelajari dan mengembangkan obat anti kanker. Saya kemudian tertarik untuk mendalami suatu protein yang dapat digunakan untuk obat kanker sekaligus hepatitis dan ingin memodifikasinya agar dapat diberikan secara oral. Pemberian oral tidak membutuhkan alat suntik namun cukup dikonsumsi saja. Saya bersyukur telah menerima beasiswa FWIS National 2013 yang membantu saya untuk melanjutkan penelitian tersebut", kata Ratih Asmana Ningrum, salah satu fellow FWIS Nasional 2013.
Terbuka untuk perempuan peneliti muda
Program FWIS Nasional 2014 ini terbuka untuk semua peneliti perempuan muda Indonesia yang memiliki gelar master dan berusia maksimal 37 tahun. Aplikasi program ini dapat diunduh dari situs resmi L'Oréal di www.loreal.co.id. Batas akhir pengiriman proposal adalah 1 Agustus 2014.
(vitri, foto: lorealid)
Penulis | : | Astri Soeparyono |
Editor | : | Astri Soeparyono |
KOMENTAR