Bosan sama celana jeans warna-warni yang sudah sering banget kita pakai itu, girls? Well, kayaknya sudah saatnya kita mencoba pattern pants alias celana dengan motif. He-he-he. Memadukannya lebih asyik dari mix 'n match sama celana jeans, lho.
Small pattern shirt
Pattern ditumpuk pattern enggak jadi masalah, kok. Asalkan kita memilih motif yang serasi dan cocok sama celana kita. Pilih motif yang lebih kecil dari motif pada celana kita buat atasan. Jangan lupa sesuaikan warnanya.
Kemeja putih
Aman dan enggak bakalan membuat kesalahan sama penampilan kita, that's what plain white shirt can do. Kita hanya perlu menambahkan aksesoris biar penampilan enggak terkesan membosankan. Masukan kemeja ke dalam celana biar tampak rapi, girls.
Sweater
Bahan sweater yang bertekstur bakalan memberi efek beda sama penampilan kita. Pilih sweater polos ataupun dengan motif basic kayak polka dot dan strip. Jangan pilih yang terlalu mencolok dan sesuaikan sama pattern pants kita.
(lana, foto: streetpeeper.com, wheretoget.it, showandtellme.com, tumblr.com, harpersbazaar.com, laurenteslia.com)
Penulis | : | cewekbanget |
Editor | : | CewekBanget |
KOMENTAR