Kadang kita bisa bertemu dengan cowok yang potensial jadi pacar di tempat terduga. Coba cek,apa kita sudah mencari mereka?
Tetangga
Kalau kita tinggal di kompleks perumahan sejak kecil hingga sekarang masih sama, ada kemungkinan kita bakal kenal dengan beberapa keluarga. Pastinya ada anggota keluarga dari tetangga kita yang seumuran. Kalau dulu kita cuek, ini saatnya mulai memberikan perhatian lebih. Kali-kali aja ada yang bisa jadi gebetan dan kemudian berlanjut jadi pacar. Ehm!
Cowok pendiam
Dia enggak serame teman-teman cowok yang lain. Lebih suka asyik sendirian. Kita bisa berinsiatif membuka percakapan. Tanya apa hobi atau musik kesukaannya. Kadang cowok pendiam punya banyak kejutan ketika mereka terpancing dengan obrolan kita.
Temannya teman
Kalau teman kita cerita soal temannya dan kita rasa ada kesamaan hobi, musik atau film, bisa lho minta dikenalkan. Jadi pacar bisa dimulai dari kesamaan hobi, lho.
Anak teman orang tua
Sudah sebel kalau ortu memaksa kita kenalan dengan anak temannya? Jangan dong. Siapa tahu aja cowok yang dikenalkan itu ternyata menyenangkan. Yang penting kita bilang sama ortu, jangan berharap banyak. Hi-hi-hi.
(muti, foto: mirror.co.uk)
Penulis | : | cewekbanget |
Editor | : | CewekBanget |
KOMENTAR