Sudah pada kenal kan dengan karakter aplikasi LINE yang super cute? Moon, James, Cony, dan Brown, yang masing-masing memiliki karakter pribadi yang sangat menggemaskan. Nah, kali ini, LINE bekerjasama dengan World Wildlife Fund (WWF) Indonesia dalam rangka mengkampanyekan kelestarian Orangutan. Setiap pembelian stiker Orangutan di LINE Shop, pengguna juga sekaligus memberikan donasi sebesar US$0.99 atau senilai dengan Rp9700.
Stiker digital Orangutan yang sudah mulai dipasarkan sebelumnya, kini sudah mencapai jumlah donasi sebesar Rp750juta. Selasa, 28 Mei 2013, LINE secara simbolik telah memberikan donasi tersebut kepada pihak WWF Indonesia. Dikatakan pula bahwa WWF adalah NGO pertama di dunia yang bekerjasama dengan LINE.
"Dengan hasil yang baik dari kampanye Orangutan LINE telah menunjukkan kehadiran dan potensi LINE di Indonesia. Saya percaya bahwa LINE adalah sarana yang paling efisien bagi setiap penggunanya yang ingin membawa perubahan yang berarti bagi masyarakat dimanapun, kapanpun dengan cara yang mudah dan menyenangkan," tutur Simeon Cho, General Manager of LINE Global Business.
Dalam acara tersebut juga diperkenalkan Brand Ambassador baru LINE Indonesia, siapa lagi kalau bukan Agnes Monica yang baru-baru ini wajahnya menghiasi iklan LINE di televisi nasional. Dikabarkan pula bahwa LINE akan segera merilis stiker-nya Agnes Monica lho girls!
Karakter yang kini jumlahnya sudah mencapai 8000 kini akan bertambah lagi dengan kehadiran stikernya Agnes. Wah, enggak mau kalah dari Psy dan GD nih, karakter Agnes akan segera mewakili perasaan pengguna kita saat chatting lewat LINE. Super cool!
(uswatun)
Penulis | : | Astri Soeparyono |
Editor | : | Astri Soeparyono |
KOMENTAR