Perilaku bullying bisa menyerang siapa saja, termasuk para personil girlband T-ara. Hyomin sempat cerita kalau dia pernah difitnah memukul teman sekelasnya sampai dia harus pindah sekolah. "Waktu di sekolah sempat ada rumor kalau aku seorang penjahat. Semua itu gara-gara aku bergaul sama anak-anak yang enggak populer di sekolah. Aku juga sempat difitnah harus pindah sekolah gara-gara memukul teman. Padahal aku enggak pernah memukul siapapun," ungkap Hyonim.
Selain pengalaman masa kecil Hyonim yang sempat di-bully di sekolah, para personil T-ara sering merasakan perlakuan enggak mengenakan dari orang-orang yang berkomentar soal artikel mereka di internet. "Setiap artikel tentang kami muncul, kami selalu mendapatkan banyak komentar dari hater. Pertama, aku membacanya karena penasaran. Tapi.. lama-kelamaan aku enggak bisa membacanya lagi, semakin banyak aku membacanya, semakin banyak energi yang habis terbuang," ungkap Eunjung.
Bagian terburuk dari perilaku bully yang para personil T-ara sempat muncul waktu Soyeon mengalami kecelakaan mobil. "Waktu Soyeon mengalami kecelakaan, seseorang menulis 'she should have just died'. Orang lainnya berkomentar kecelakaannya sudah direncanakan. Padahal sama sekali enggak benar. Kecelakaan itu benar-benar pengalaman terburuk buat Soyeon," cerita Hyonim. Hmmm.. jadi sedih mendengar cerita mereka. Semoga enggak ada lagi yang berkomentar buruk soal kalian, ya, girls.
(lana, foto: forums.allkpop.com)
Penulis | : | cewekbanget |
Editor | : | CewekBanget |
KOMENTAR